SuaraJogja.id - Publik sampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo lantaran merasa puas pada saat melakukan perjalanan mudik lebaran ke kampung halamannya. Hal itu disampaikan langsung kepada Presiden ke-7 RI di kolom komentar postingan terbarunya yang berisi tentang penyelenggaraan mudik lebaran.
Jokowi dalam postingan akun Instagram pribadinya mengungkapkan, berdasarkan hasil survei masyarakat merasa puas terhadap penyelenggaraan mudik lebaran tahun 2022.
"Hasil survei juga menyebutkan, mayoritas masyarakat puas terhadap penyelenggaraan mudik Lebaran tahun ini," tulis Jokowi.
Dia juga mengatakan bahwa selama kurun waktu H-7 dan H+7 lebaran ada penurunan dalam jumlah penumpang kendaraan umum dibandingkan pada saat mudik lebaran tahun 2019. Hal ini karena adanya ciptaan moda kendaraan pribadi. Kecelakaan selama mudik juga turun jauh, dari 3.199 kasus di tahun 2019, menjadi 1.763 kasus.
Baca Juga: Evaluasi Mudik Lebaran 2022, Jokowi: Alhamdulillah Aman, Kasus Covid-19 Tidak Bertambah
"Alhamdulillah, mudik kemarin berlangsung aman dan sehat, tanpa ada peristiwa yang berakibat fatal, serta tidak ada penambahan kasus Covid-19 yang berarti," kata Jokowi.
Namun menurut Jokowi ada beberapa hal yang harus menjadi bahan perhatian agar pada mudik tahun depan bisa berjalan lebih baik lagi.
"Ada sejumlah hal yang harus diperhatikan agar mudik selanjutnya dapat berjalan dengan lebih baik. Salah satunya, perbaikan manajemen lalu lintas, penambahan kapasitas penyimpanan kendaraan menuju pelabuhan penyeberangan, penambahan waktu perjalanan kendaraan untuk naik angkutan penyeberangan, menambah kapal penyeberangan, hingga memperluas dermaga yang padat," ucapnya.
Orang nomor satu di Indonesia tersebut juga memberikan perhatian khusus terhadap jalan non-tol yang di jalur pantai selatan yang juga sering dilewati oleh para pemudik.
"Selain itu, di jalan non-tol di jalur pantai selatan, perlu dipersiapkan sarana dan prasarana pendukung dengan baik agar dapat digunakan pada mudik Lebaran mendatang. Begitu juga di bandara, terminal, pelabuhan, hingga stasiun kereta api," imbuhnya di akhir tulisan pada postingan foto Instagramnya.
Baca Juga: Penumpang Kereta Api Saat Arus Mudik Lebaran 2022 Lampaui Kapasitas 100 Persen
Merasa puas akan penyelenggaran mudik lebaran tahun 2022, publik menyerbu postingan Jokowi tersebut dan memberikan ucapan terima kasih karena telah diperlancar perjalanan mudiknya.
"Terima kasih Pak Presiden, alhamdulillah mudik sy lancar jaya," ucap salah seorang netizen di kolom komntar postingan Instagram @jokowi.
"Mudik 2022 lancar jaya, tidak ada kemacetan yg berarti. Bravo Pak Jokowi," ungkap netizen yang lain.
"Alhamdulillah pemimpin seperti bapak begitu perhatiannya semoga selalu di beri kesehatan ya pak. Jaya terus negeri ini di bawah komando bapak," kata netizen yang satunya.
"Mantap Pak Jokowi. Harapan Tol Probowangi terbesar bisa diselesaikan lebuh cepat. Maka lengkap trans Jawa," kata netizen lainnya.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Jokowi Absen di Kampanye Akbar karena Tahu RK-Suswono Bakal Keok di Jakarta? Pakar: Daripada Dia Malu
-
Blak-blakan Jokowi di Pilkada Disebut Jadi Bukti Pamornya Turun: Gak Bisa Main Belakang Lagi
-
Anggap Jadi Wapres Cuma untuk Persiapan Pemilu 2029, Rocky Gerung: Fungsi Gibran Itu Apa?
-
Cara Baru Fufufafa Bersih-Bersih Akun Makin Licik, Roy Suryo: Dia Hapus Kata Jokowi
-
Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir