SuaraJogja.id - Prewedding merupakan salah satu hal yang bisa dilakukan pengantin sebelum hari bahagianya nanti. Foto-foto tersebut biasanya dilakukan di tempat yang sesuai selera calon pengantin, bisa outdoor atau indoor.
Pakaian yang digunakan umumnya pasangan tersebut menggunakan baju couple atau serasi agar foto yang dihasilkan bagus.
Sama halnya dengan pasangan kekasih yang tengah melakukan prewedding di salah satu danau. Namun pasangan tersebut harus menahan malu karena baju yang dikenakan pasangan lainnya yang ada di lokasi tersebut hampir sama dengan pasangan viral tersebut.
Dalam video yang diunggah akun @diskonsolo di media sosial Instagram ini viral, pasalnya dalam video pendek tersebut terlihat dua pasangan kekasih yang hendak melakukan prewedding, namun tak sengaja baju kedua pasangan tersebut hampir sama.
Baca Juga: Terungkap Lokasi Prewedding Maudy Ayunda dan Jesse Choi Pakai Hanbok
Terlihat dalam video singkat tersebut, terdapat dua pasangan kekasih yang sedang melakukan foto prewedding di danau.
Keduanya menggunakan perahu untuk pose prewedding mereka, namun siapa yang menyangka jika outfit pasangan tersebut hampir sama.
Outfit dua pasangan ini sama-sama menggunakan baju cokelat muda dan putih sebagai baju couple. Baju keduanya hampir mirip karena porsi baju dan warna yang hampir sama, bahkan kedua pasangan tersebut berada di lokasi yang sama.
Unggahan video tersebut lantas viral dan mendapatkan beragam komentar dari warganet. Banyak yang berkomentar kalau pakaian putih dan celana coklat adalah outfit sejuta umat karena banyak memakai pakaian tersebut.
Oleh karena itu banyak warganet yang menawarkan konsep outfit prewedding dengan pakaian yang tidak biasa, agar tidak ada yang bisa meniru.
Baca Juga: Pamer "Prewedding" dengan Pacar Brondong, Kalina Oktarani Panen Hujatan
“Besok pas prewedd pake baju merah ajalah,” tulis salah satu warganet.
“Paling bener pake jersey emang,” komentar warganet di Instagram.
“Kayanya mereka pakai kostum sejuta umat hahaha,” tulis salah satu warganet di Instagram.
“Kalau hitam putih nanti kayak anak magang,” komentar warganet lainnya.
Unggahan video singkat pasangan prewedd dengan baju kembaran dengan pasangan lain ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 7000 likes dan 295 komentar warganet.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Dibilang Couple Goals, Rey Mbayang Justru Sebut Rumah Tangganya Sama Seperti yang Lain
-
Febby Rastanty Bagikan Potret Prewedding dengan Drajat Djumantara, Punya Konsep Impian Para Wanita
-
5 Potret Prewedding Estetik Anthony Ginting dan Mitzi Abigail: Akhirnya Menikah Setalah 10 Tahun Pacaran
-
7 Potret Prewedding Anggika Bolsterli dan Omar Armandiego, Elegan dengan Adat Jawa
-
Review Series The Perfect Couple, Hadir dengan Misterinya yang Menghibur
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Akademisi UGM: Program Transmigrasi di Papua Masih Dibutuhkan
-
Satpol PP Kota Yogyakarta Terjunkan 100 Personel Amankan Kampanye Terbuka
-
DPD Golkar Gunungkidul Pecat Kader AMPI karena Dukung Paslon Selain Endah-Joko
-
Geger, Remaja Diduga Klitih Diamankan Warga di JJLS Gunungkidul
-
Peringati Hari Pahlawan, The 101 Yogyakarta Tugu dan Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Pameran Seni Peaceful Harmony