SuaraJogja.id - Rasa duka turut dirasakan presenter Najwa Shihab atas musibah yang dialami keluarga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Apalagi setelah keluarga Ridwan Kamil menyatakan ikhlas bahwa putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, sudah meninggal dunia tenggelam di Sungai Aare, Swiss.
Sambil mengunggah ulang potret Ridwan Kamil, istrinya, Atalia Praratya dan putri mereka, Zara, Najwa Shihab mengirimkan sebuah pesan menyentuh lewat caption postingannya pada Jumat (3/6/2022).
Najwa mengungkapkan kalau selama ini sama seperti dengan masyarakat berhati nurani lainnya yang selalu menunggu kabar baik Eril ditemukan dalam kondisi selamat.
"Teh Atalia dan Kang Emil. Sejak kabar hanyutnya Eril mencuat, setiap hari saya terus mencari dan menunggu kabar terbaru tentang pencarian Eril. Dan bukan hanya saya saja, jutaan orang lain juga melakukannya. Kami terkejut, tercekat, was-was dan sedih sekaligus berharap semoga ada kabar baik dari Sungai Aare," tulisnya sebagai awalan.
Baca Juga: Sebelum Keluarga Pulang ke Indonesia, Nama Eril Disematkan di Pohon Sungai Aare
Dia mengaku ikut merasakan kehilangan meski tak sebesar yang keluarga Ridwan Kamil rasakan. Ikut merasakan tangisan Atalia yang menuliskan surat saat memutuskan meninggalkan Swiss dan pulang ke Indonesia tanpa Eril yang belum ditemukan.
"Tentu kesedihan Teh Atalia dan Kang Emil tak terbandingkan, tapi siapa yang tak remuk membaca surat Teh Atalia yang pamit meninggalkan Swiss? Sekali lagi, perasaan kami tentu tak seberapa dibanding yang dirasakan Teh Atalia dan Kang Emil, tapi setiap yang berakal akan bergumam: tak terbayangkan betapa berat mengalami kehilangan seperti ini," ungkapnya.
Presenter Mata Najwa ini bahkan menceritakan pengalamannya yang juga pernah kehilangan anak perempuannya.
"Saya pernah kehilangan seorang putri. Setiap orang juga pernah — setidaknya akan — mengalami kehilangannya sendiri-sendiri. Kita semua punya kalender yang pada salah satu tanggalnya telah disuratkan gilirannya masing-masing," bebernya.
"Bermilyar-milyar kehidupan pernah hadir dan pergi di bumi ini. Kita hanya sebutir pasir dari hamparan yang tak terpermanai itu. Bersama orang-orang tercinta, kita semua pernah membentuk istana pasir, dan kita tahu pada akhirnya — cepat atau lambat — istana pasir itu akan kita berikan kepada samudera," lanjut Najwa memberikan sebuah analogi kehidupan.
Baca Juga: Dipimpin KH. Ade Mulyana, Bima Arya Ikut Salat Gaib untuk Anak Ridwan Kamil
Sekali lagi, Najwa Shihab memberikan dukungan dan menguatkan keluarga Ridwan Kamil yang masih sangat berduka.
"Simpati dari saya dan jutaan orang lain tentu tak bisa menawarkan kepedihan. Kami hanya bisa berdoa semoga kekuatan dan ketabahan itu masih memadai untuk melewati hari-hari kehilangan yang mungkin tak akan singkat ini. Peluk dari jauh untuk Teh Atalia, Kang Emil dan Zara," pungkasnya.
Sebelumnya, keluarga Ridwan Kamil akhirnya ikhlas dan menyatakan Eril sudah meninggal dunia setelah satu minggu tenggelam di Sungai Aare, Swiss. Mereka kembali ke Indonesia tanpa jenazah Eril yang sampai sekarang masih terus dilakukan pencarian.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah
Berita Terkait
-
Video Rina Nose Cosplay Jadi Najwa Shihab dan Yuni Shara Bikin Ngakak: Ngundang Khodam Diri Sendiri
-
Pembakaran Buku Najwa Shihab: Keruntuhan Literasi dan Strategi Membungkam Kritik Publik
-
Kiky Saputri Benarkan Netizen Pilih Kasih karena Bela Najwa Shihab, Langsung Diskakmat: Beda Kelas
-
Bukan Kali Ini Saja, Ali Hamza Pernah Senggol Najwa Shihab Sambil Bawa-Bawa Pengungsi Rohingya
-
Beda Pendidikan Tom Lembong dan Najwa Shihab: Orang-Orang Pintar Sedang Jadi Sorotan
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi
-
Pengawasan Miras di DIY sangat Lemah, Sosiolog UGM Tawarkan Solusi Ini
-
Pakar hukum UGM Usul Bawaslu Diberi Kewenangan seperti KPK
-
Ini Perbedaan Alergi Susu dan Intoleransi Laktosa pada Anak