SuaraJogja.id - Secara mengejutkan Timnas Indonesia U-19 mampu taklukkan Ghana dengan skor tipis 1-0 pada pertandingan kedua turnamen Toulon 2022. Kemenangan yang diraih oleh Ronaldo Kwateh dkk membuat pelatih Timnas Indonesia U-19, Dzenan Radoncic, percaya diri bisa kalahkan Meksiko.
"Kami akan pergi untuk menang, seperti di pertandingan lainnya, saya sangat percaya diri. Saya sangat menghormati Meksiko, tapi kami di sini akan berjuang," ucap Radoncic, Minggu (5/6/2022).
Berkat modal kemenangan atas Ghana pada Kamis (2/6/2022) membuat Radoncic percaya jika anak asuhnya juga bisa mengalahkan Meksiko di pertandingan terakhir babak penyisihan grup.
"Kami memainkan tim dengan usia yang sama dengan mereka (U-19). Jika kami bisa menaklukkan Ghana, Meksiko juga bisa saja dikalahkan," ujar sosok pelatih asal Montenegro itu.
Baca Juga: Sandy Walsh Kecewa Gagal Perkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia, Netizen: Kasihan
Radoncic yakin Timnas Indonesia U-19 dapat mengalahkan Meksiko dan meraih hasil penuh. Kemenangan atas Meksiko akan membawa Timnas Indonesia U-19 melaju ke babak semifinal Toulon 2022.
"Kita akan pergi untuk menang, kita akan berjuang ke semifinal," Imbuhnya.
Menanggapi optimisme yang diusung Radoncic bersama anak asuhnya Timnas Indonesia U-19 untuk mengalahkan Meksiko membuat netizen angkat bicara. Ada yang mengomentari jika tak ada yang salah dengan percaya diri, namun menurut netizen harus sadar dengan kemampuan yang dimiliki.
"Percaya diri boleh, tapi sesuai dengan kemampuan ya. Percuma kalau hanya menang sekali langsung jumawa dan bertekad tinggi buat menang tapi ujung-ujungnya jauh dari ekspektasi. Tetap berproses saja menang kalah itu hanya soal belaka yang penting bisa ambil semua ilmu yang didapat disana dari taktik dan skill pemain maupun pelatih kelas dunia," ungkap salah seorang netizen.
"Bismillah harus optimis dan panatang menyerah," kata netizen yang lain.
Baca Juga: Prediksi Timnas Indonesia U-19 vs Meksiko di Turnamen Toulon 2022 Malam Ini
"Dzenan kayanya cocok dlam membangun mental kelompok umur," kata netizen lainnya.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
3 Pemain yang Kurang Perkuat Timnas Indonesia ke Piala AFF 2024, Timbul Tanda Tanya
-
Amerika Serikat Balas Dendam ke Kanada, Meksiko dan China, Ini Yang Dilakukan Donald Trump
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?
-
Belajar Percaya Diri Melalui Buku The Power of Confidence Karya Palupi
-
Terungkap, Ini Makna Seruan 'Viva Zapata' yang Diucapkan Prabowo di Hadapan Presiden Meksiko
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Sirekap di Jogja Sempat Bermasalah, Petugas Tak Bisa Unggah Data TPS
-
KDRT Tinggi di Gamping, Pemkab Sleman Luncurkan Layanan Konseling Keliling
-
Korban Laka Tunggal di DAM Cangkring Bertambah, Ini Identitasnya
-
Turun Dibanding 2020 hingga 10 Persen, KPU Ungkap Alasan Partisipasi Pemilu Berkurang
-
Miris, Pelajar Kelas 10 Sebuah SMK di Gunungkidul Dicabuli Ayah Tirinya Berulang Kali