SuaraJogja.id - Jasad Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yang ditemukan di Bendungan Engehalde, Bern Swiss akan dipulangkan ke tanah air pada Minggu (12/6/2022). Jenazah akan dimakamkan di Indonesia pada Senin (13/6/2022).
Hal itu diungkapkan ayah Eril, Ridwan Kamil dalam unggahannya di Instagram @ridwankamil, Kamis (9/6/2022) malam.
"Allahu Akbar!. Alhamdulula Ya Allah SWT, Engkau telah mengabulkan permohonan doa kami. Jenazah Emmeri Kahn Mumtadz ditemukan," tulis potongan tulisan dalam unggahan berbentuk Reels yang dibagikan.
"Jenazah Eril insya allah akan kembali ke tanah air di hari Minggu dan dimakamkan di hari Senin," terang Ridwan Kamil.
Ia juga berterima kasih kepada seluruh pihak yang ikut membantu dalam mencari anaknya yang dinyatakan hilang sejak 26 Mei 2022 di Sungai Aaree, Swiss.
"Terima kaasih kepada KBRI Swiss dan kepolisian/Pemerintah Kota Bern atas kerja kerasnya. Jazakallah kepada semua pihak yang turut membantu dalam pencarian dan kepada yang ikhlas mendoakan Eril, semoga Allah SWT membalas berlipat kebaikan dan keikhlasan Anda semua," katanya.
Jenazah Eril ditemukan oleh kepolisian Bern di sekitar Bendungan Engehalde pada Rabu pagi waktu setempat.
"Seorang pria tak bernyawa diselamatkan dari Aare di bendungan Engehalde di Bern. Almarhum merupakan WNI yang mengalami kecelakaan di kawasan Aare pada 26 Mei 2022," tulis kepolisian Bern, dikutip dari police.be.ch.
Awalnya Rabu pagi pukul 06.50 waktu Swiss, polisi wilayah Bern dilaporkan bahwa seorang pria tak bernyawa tergeletak di air di bendungan Engehalde di Bern.
Baca Juga: Keluarga Ridwan Kamil Berharap Jenazah Eril Sampai Indonesia Sabtu atau Minggu
"Polisi maritim dari polisi Cantonal Bern menemukan mayat di cekungan bendung dan kemudian menyelamatkannya. Hanya bisa dipastikan bahwa pria itu sudah mati," tulisnya.
Berita Terkait
-
Anak Ridwan Kamil Ditemukan, KBRI Bern Kawal Proses Kepulangan Jenazah Eril ke Indonesia
-
Kepolisian Swiss Gelar Tes DNA, Penemuan Jasad di Bendungan Engehalde Dipastikan Emmeril Kahn Mumtadz
-
KBRI Bern Pastikan Hak Eril Putra Ridwan Kamil sebagai Muslim Terpenuhi sebelum Jenazahnya Dipulangkan ke Indonesia
-
Emmeril Kahn Mumtadz Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal Dunia, Keluarga Berharap Jenazah Bisa Dipulangkan Secepatnya
-
Jasad Emmeril Kahn Mumtadz Akhirnya Ditemukan di Bendungan Engehalde Bern
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Pakar Soroti Peluang Kerja Luar Negeri, Kabar Gembira atau Cermin Gagalnya Ciptakan Loker?
-
Menko Airlangga Sentil Bandara YIA Masih Lengang: Kapasitas 20 Juta, Baru Terisi 4 Juta
-
Wisatawan Kena Scam Pemandu Wisata Palsu, Keraton Jogja Angkat Bicara
-
Forum Driver Ojol Yogyakarta Bertolak ke Jakarta Ikuti Aksi Nasional 20 November
-
Riset Harus Turun ke Masyarakat: Kolaborasi Indonesia-Australia Genjot Inovasi Hadapi Krisis Iklim