SuaraJogja.id - Akhir-akhir ini netizen kerap menagih janji Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan yang akan membuatkan training center untuk Timnas Indonesia. Hal itu disampaikan langsung oleh Iwan Bule, sapaan akrabnya, saat pencalonan sebagai Ketua Umum PSSI.
Melalui media sosial Instagram dan Twitter, netizen kerap menggaungkan janji Mochamad Iriawan tentang training center untuk latihan Timnas Indonesia. Hal itu juga mendapat dukungan langsung dari Shin Tae-yong yang menghimbau kepada netizen agar lebih baik menagih janji Ketua Umum PSSI daripada mengomentari capaian Timnas Indonesia.
Dalam sebuah potongan video yang beredar, tampak Mochamad Iriawan sedang melakukan wawancara dengan salah seorang dengan akun YouTube Tommy Desky. Dalam video tersebut, Iwan Bule mendapat pertanyaan terkait training center yang telah dijanjikan oleh dirinya.
"Bagaimana yang ingin Bapak sampaikan mengenai training center?" tanya Tommy Desky.
Dengan nada bercanda Mochamad Iriawan menjawab dengan berkata bahwa situasi baru membaik, dia juga mengusulkan bagaimana kalau netizen mengumpulkan uang lalu buat lapangan training center bersama.
"Ya kan situasi baru membaik. Gimana kalau netizen kumpulin duit bareng-bareng kita bikinkan dong," jawab Mochamad Iriawan dengan tersenyum."kita kan situasinya baru covid. Tahu-tahu bisa dipakai juga training center yang di UPI. Ada hotelnya, kolam renang, ada lapangan. Dipakai tiap saat. Ada lampunya. Apalagi coba?" imbuhnya.
Tommy Desky menegaskan ulang bahwa netizen menginginkan training center yang sifatnya bukan sementara, seperti apa yang ada di UPI.
"Biasanya kan negara lain pemerintah banyak membantu. Kita juga sedang mencoba ke sananya. Jadi saya sedang berusaha juga. Jadi netizen kalau mau membantu saya ya urunanlah," jawabnya.
Mendengar perkataan Mochamad Iriawan, sontak disambut ramai oleh netizen. Ada juga dari mereka yang langsung melakukan hitung-hitungan mengenai dana yang akan terkumpul untuk membeli lahan dan membangun lapangan training center.
Baca Juga: Berapa Harta Kekayaan Iwan Bule? Ketum PSSI yang Dianggap Kunci Kemenangan Timnas Indonesia
"10 JT jiwa × 50.000 ribu = 500M Pusat Pelatihan Buat Beli lahan Dan Bangun," tulis salah seorang netizen.
"Ok gw ikut patungan.. tapi harus bagus! Transparan dan jelas.." kata netizen yang lain.
"Kemarin yg pada teriak siap patungan mana suara nya? Yg mau2 aja si," kata netizen lainnya.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Berapa Harta Kekayaan Iwan Bule? Ketum PSSI yang Dianggap Kunci Kemenangan Timnas Indonesia
-
Unggahan Mochamad Iriawan Kemungkinan Shin Tae-Yong Dicopot Bikin Netizen Geram: Buat Tim Tak Kondusif
-
Iwan Bule Berniat Copot Jabatan Shin Tae-yong di Timnas Senior, Warganet Murka
-
Sebut Iwan Bule Dalang Kemenangan Timnas Atas Kuwait, PSSI Ramai-ramai Dihujat Netizen
-
Jelang Pembukaan, Ketum PSSI Ajak Suporter Sukseskan Piala Presiden 2022
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wasiat Terakhir PB XIII: Adik Raja Ungkap Pesan Penting Suksesi Keraton
-
Pembunuh Wanita di Gamping Ditangkap, Ditemukan di Kuburan usai Minum Racun Serangga
-
Dari Lurik Hitam hingga Tangga Imogiri: Kisah Para Penandu yang Jaga Tradisi Pemakaman Raja
-
Ramai Klaim Penerus Tahta, Adik Paku Buwono XIII Ungkap Syarat jadi Raja Keraton Surakarta
-
Kenangan Masa Muda yang Tak Terlupakan: Adik PB XIII Ungkap Kebiasaan Unik Sang Raja