SuaraJogja.id - Pria bernama Eloardo Aruan membagikan kisah haru di akun TikToknya @eloardoaruanse. Bercerita tentang kesempatannya bertemu kembali dengan bapak dan ibu kosnya dulu setelah sukses dengan pekerjaanya.
Dalam video berdurasi 28 detik ini Eloardo membagikan ceritanya yang membuat banyak netizen tersentuh.
"Akhirnya ketemu Ibu Bapak kost yang dulu kasih harga diskon ke aku pas kuliah. Karena tahu aku kerja terus + jualan biar bisa tetap kuliah," ungkap Eloardo mengawali kisahnya dikutip, Senin (13/6/2022).
"Beliau juga yang mau meminjamkan duitnya untuk membeli laptop ketika aku sedang mengerjakan Tugas Akhir," lanjutnya.
"Jangan bilang ke teman-teman kalau uang kostmu ibu murahin, ya. Kasihan kamu kayaknya kecapekan terus," terang Eloardo mengutip kata-kata Ibu kosnya dulu.
"Duitnya pake aja, kalau nggak ada ya gapapa gak usah dibalikin," sebut Eloardo menirukan perkataan ibu kos pada waktu itu.
Eloardo yang berkunjung itu juga bercerita kalau sekarang sang ibu kos justru sakit-sakitan. Ia berharap kebaikan dan kemurahan Ibu tersebut dapat menyembuhkannya.
"Kerennya kamu masih kembali untuk balas budi. Sehat terus semua orang baik," tulis akun @eypiara88.
"Puji Tuhan, sakitnya masa lalu, harus ingat siapa yang bersama kita saat kita susah dulu," balas Eloardo pada komentar tersebut.
"Terharu, jadi pengen nyamperin ibu kost aku waktu S1 yang sering ngasih makanan, karena ibunya tahu aku sering puasa karena gak ada uang buat beli makanan," ujar akun @alano_1010 juga ikut bercerita di kolom komentar.
"Dilihat dari muka bapak ibunya memang positive vibes ya, ramah banget," tambah akun @nanique_89.
Kontributor SuaraJogja: Gabrella Seilatuw
Berita Terkait
-
Habib Usman Bin Yahya Sebut Jenazah Eril Punya Wangi Khas: Insya Allah Syahid
-
Bikin Sedih! di Depan Peti Jenazah Eril, Nabila Ishma Nurhabibah Ajak Bicara Sambil Menangis
-
Video Nabila Ishma Bicara dengan Peti Jenazah Eril Bikin Publik Tak Kuasa Menahan Haru
-
Menohok! Pemuda Ini Sindir Cewek Viral Minta Cleaning Service Bersihkan Sepatunya: Bukan Sepatu, Hati Anda yang Kotor
-
Terpopuler: Video Viral Pelajar Rela Buka Hijab, Reaksi Kepala Sekolah Liat Siswa SMA Full Makeup Tak Terduga
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Yogyakarta Darurat Parkir Liar: Wisatawan Jadi Korban, Pemda DIY Diminta Bertindak Tegas!
-
Pemulihan Aceh Pascabencana Dipercepat, BRI Terlibat Aktif Bangun Rumah Huntara
-
Optimisme BRI Hadapi 2026: Transformasi dan Strategi Jangka Panjang Kian Matang
-
Tanpa Kembang Api, Ribuan Orang Rayakan Tahun Baru dengan Doa Bersama di Candi Prambanan
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja