SuaraJogja.id - Seorang pengemudi motor kaget saat melihat seekor tikus berada di antara setang motor miliknya saat akan menggunakan motor tersebut.
Dalam video yang diunggah akun @newdramaojol.id di media sosial Instagram ini terlihat seorang pengemudi akan menggunakan sepeda motor miliknya.
Namun saat pengemudi tersebut memasukkan kunci dan segera menyalakan mesin motor, pengemudi ini kaget ada sesuatu yang bergerak di antara setang motornya.
Terlihat di antara setang tersebut ada sesuatu yang bergerak dan keluar dari motornya, pengemudi tersebut lantas kaget bahwa di setang motornya terdapat tikus yang sedang meringkuk.
Sebelumnya tikus tersebut meringkuk di dekat lubang kunci sepeda motor, saat diusir tikus tersebut berlarian di dalam setang motor yang bisa dilihat dari luar.
Terlihat dalam video tersebut, tikus tersebut sempat keluar berlari dari setang motor tersebut, namun tikus tersebut malah kembali ke dalam setang motor tersebut.
Tikus terlihat kebingungan saat diusir keluar, tikus tersebut malah lari-larian di dalam setang motor tersebut.
Unggahan video tikus meringkuk di setang motor ini lantas viral dan mendapatkan berbagai komentar dari warganet.
“Pernah di r15 gua bikin konslet karna digigitin kabel bodinya,” cerita salah satu warganet di Instagram.
“Pernah ngalamin, tau" nongol di windshield depan RR, alhasil tuh si Jery kaget gw juga kaget,” komentar salah satu warganet.
“Heran, kabel body GSX sama R15 tuh enaknya apa si? Tikus pada demen bat gigitin kabel body tuh motor,” tulis salah satu warganet di kolom komentar.
“Itu tikusnya mau bilang : "bensin motor lu tuh kedap-kedip,” komentar lainnya dari warganet.
“Dikit lagi ganti kabel bodi nih,” tulis warganet lainnya.
“Ratatouille goes to Indonesia, diarahin yang ngendarain wkwkwk,” komentar warganet lainnya di kolom komentar.
Unggahan video seorang pengemudi motor yang kaget adanya seekor tikus di setang motornya ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 1,4 ribu likes.
Berita Terkait
-
Berasa Kereta Punya Nenek Moyang, Mbak-mbak Berhijab Santai Tiduran Di Kursi KRL, Netizen: Kalau Lagi Dapet Suka Gitu
-
Unik, Toples Kerupuk Ini Justru Dijadikan Akuarium Ikan
-
Aksi Iseng Polisi ke Temannya Ini Bikin Ngakak, Warganet: Boys will be boys
-
Terenyuh, Gadis Kecil Berjualan Basah Kuyup Kehujanan Berteduh di Bawah Lampu Merah
-
Ikan Tetangga Berenang ke Halaman Rumah Saat Banjir, Pemilik Giring Pulang
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
Terkini
-
7 Fakta Penggerebekan Markas Scammer Jaringan Internasional di Sleman
-
BRI VISA Infinite Tawarkan Kemudahan Transaksi Lintas Negara dan Rewards yang Kompetitif
-
Jadwal KRL Jogja-Solo Periode 6-11 Januari 2026 PP
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Kasus Dugaan Korupsi Eks Bupati Sleman, Pengamat Hukum Sebut Tak Tepat Diproses Pidana