SuaraJogja.id - Momen penting bagi kebanyakan anak sekolah bisa jadi adalah momen kelulusan sekolah. Haru karena harus berpisah dengan teman-teman seangkatan. Sekaligus momen penentuan langkah selanjutnya.
Tidak heran kalau ada banyak murid jadi merasa super gugup menjelang pengumuman kelulusan tersebut. Saking gugupnya, bisa jadi melakukan kekeliruan pada saat tersebut. Itulah yang terjadi di dalam video ini.
Video diunggah di TikTok oleh @qtta05. Pada video tersebut terekam seorang siswi sekolah yang terlihat menutupi wajahnya. Ia terisak menangis. Suasananya seperti sang siswi dinyatakan tidak lulus ujian.
Namun, yang terjadi justru sebaliknya. Sang siswi ini sebenarnya lulus, namun ia keliru membaca pengumuman kelulusan yang dituliskan di secarik kertas. Karena permainan kalimat yang tidak biasa.
Baca Juga: Viral! Video Potong Rambut Bergambar Wajah Eril, Warganet Geram: Bingung Ketawa Apa Sedih?
Pada kertas pengumuman tersebut tertulis, "MOHON MAAF Rahmatia Igirisa ANDA tidak GUGUR."
Kata berhuruf besar ini dicetak tebal dengan ukuran sedikit lebih besar. Jadi wajar saja kalau sang siswi salah fokus dan menyangka dirinya tidak lulus. Itu sebabnya ia terlihat menahan isak tangis di dalam video.
Video ini mengundang banyak tawa. Banyak yang memaklumi kejadian tersebut. Dalam kondisi panik, wajar saja kalau dia salah paham membaca tulisan tersebut. Sekolah tersebut juga dianggap sukses mengerjai para muridnya.
“Gue pernah diprank dulu sampe begitu aduh nangisnya ampun parah hahaha.” Tulis akun @deasuciyadi.
“Tidak gugur artinya dia masih jadi pejuang di sekolah itu, alias ngulang.” Tulis akun @dongsorrr.
Baca Juga: Sedih, Lelaki Ini Wisuda Sambil Bawa Foto Sahabat yang Sudah Meninggal
“Itu yang bikin suratnya siapa si, kata “MOHON MAAF”nya gede “DINYATAKAN GUGUR”nya gede gimana ga salah paham. Kalo lulus ya SELAMAT anda lulus udah.” Tambah akun @hatzel.
“Biasanya yang diprank gini ada momentum tersendiri. Apakah dia pintar, atau terkenal, atau bisa jadi paling gokil.” Terang akun @dwiky29.
“Kawanku malah senang gak lulus waktu itu, karena bisa sekelas sama adik kelas yang disukainya.” Akun @noobendorvi ikut berbagi ceritanya di kolom komentar.
“Jujur gua juga pernah gitu malah langsung baca yang singkat gitu ga baca semuanya dulu. Malu banget.” Akun @felixa juga membagikan kisahnya sendiri yang mirip dengan kisah sang siswi di dalam video.
Kontributor SuaraJogja: Gabrella Seilatuw
Berita Terkait
-
Videonya Nonton Persija Menang Viral, RK Justru Sedih karena Ini
-
Sandra Dewi Curahkan Kesedihan Soal Anak di Persidangan, Psikolog Lita Gading: Jangan Terkecoh!
-
Guru Besar di Foto Kelulusan Diduga Mirip, Publik Sebut Gibran Menginspirasi Raffi Ahmad
-
Mahalini Bersinar di Panggung Pestapora 2024, Akui Gugup Gara-gara Hal Ini
-
Belajar Peka Terhadap Perasaan Pribadi Lewat Lagu Bertajuk 'Kamu Sedih?' oleh Donne Maula
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya