SuaraJogja.id - Sebuah video yang memperlihatkan detik-detik seorang buruh pabrik tersedot mesin penghancur barang sisa-sisa produksi baru-baru ini membuat geger warganet.
Seperti diketahui, kecelakaan kerja merupakan salah satu fenomena yang sering terjadi di dunia kerja. Beragam faktor dapat menjadi penyebabnya, yakni kelalaian manusia ataupun kehendak semesta.
Untuk itu, hendaknya bagi para pekerja sebaiknya lebih berhati-hati dan fokus dengan pekerjaan yang tengah dilakukannya saat di tempat kerja, agar tidak mengalami hal seperti seorang pekerja laki-laki ini.
Seorang pekerja laki-laki yang diduga merupakan seorang buruh sebuah pabrik ini, tak sengaja tersedot hingga seluruh tubuhnya masuk ke mesin penghancur sisa-sisa barang produksi.
Rekaman video tersebut diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo pada Kamis (16/6/2022) dan telah ditayangkan sebanyak 718 ribu kali pada saat berita ini ditulis.
Dalam unggahan video yang dibagikan, tampak dua orang laki-laki mengenakan seragam kerja atasan kemeja berwarna biru muda tengah berdiri disamping sebuah mesin penghancur barang.
Keduanya tampak tengah fokus memasukkan sejumlah barang sisa-sisa produksi ke dalam mesin penghancur tersebut untuk dihancurkan.
Adapun satu orang pekerja yang tengah berdiri di depan lubang mesin itu, tak sengaja menginjak lembaran-lembaran barang sisa produksi yang tengah disedot oleh mesin.
Ia tampak tak sadar saat tubuhnya sedikit demi sedikit terseret hingga berada tepat di mulut mesin. Naas tubuhnya yang saat itu berada sangat dekat dengan lubang penyedot langsung tertarik ke dalam mesin.
Spontan, seorang laki-laki yang merupakan rekannya, langsung berusaha membantu dan menarik tubuh pria tersebut yang sudah sepenuhnya di dalam lubang mesin keluar dari mesin tersebut.
Sementara rekannya yang lain yang mengetahui kejadian tersebut langsung mematikan mesin, sehingga mesin berhenti bekerja.
Meskipun evakuasi berlangsung dramatis, namun pekerja laki-laki tersebut dapat keluar dalam keadaan selamat.
Unggahan video yang memperlihatkan detik-detik seorang pekerja tersedot mesin penghancur sisa-sisa barang produksi itupun menuai beragam respon dari warganet.
Adapun sejumlah selebgram turut memberikan komentar terkait unggahan video tersebut.
"Alhamdulillah masih selamat," tulis @kangferrymaryadi.
Berita Terkait
-
Mencekam! Ini Cerita Pekerja Proyek Dibegal di Kawasan Baturraden, Tangan Kena Sabetan Parang hingga Motor Hilang
-
Twitter Ombudsman Dikritik Netizen: Kok Bersyukur Melihat Banyak Orang Lelah Cari Kerja?
-
Kapal Yang Ditumpangi PMI Asal Lombok Karam, HIBMI NTB : Pemerintah Harus Evaluasi Diri
-
Kapal Angkut Puluhan Pekerja Migran Ilegal Karam Di Perairan Batam, TNI AL Telisik Keterlibatan Calo
-
Kronologi Dan Daftar Nama PMI Ilegal Asal NTB yang Jadi Korban Kecelakaan Kapal Laut di Batam
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
Terkini
-
Rumah Dihancurkan, Warga Lempuyangan Ngamuk, PT KAI Dituding Tak Manusiawi Saat Eksekusi
-
SDM Rendah? Wanita Ini Lecehkan Yogyakarta di Instagram, Akunnya Langsung Raib
-
Sekolah Rakyat DIY di Tahun Ajaran Baru, 275 Siswa Diterima, Pemda Siapkan MOS Berkualitas
-
UMKM Kota Batu Tangguh dan Inovatif Berkat Dukungan Klasterkuhidupku BRI
-
443 Juta Transaksi: Bukti Peran Strategis AgenBRILink untuk BRI