SuaraJogja.id - Nasib menyedihkan menimpa seorang kakek di Lampung. Dalam video yang beredar, kakek tersebut mendapat gaji uang mainan.
Dikutip dari video yang diunggah akun @undercover.id, dalam video yang diunggah, seorang kakek yang mengenakan jaket warna biru putih tampak dikerumuni sejumlah orang.
Sementara di hadapnya tampak seorang pria yang tengah memperlihatkan segepok uang mainan.
Dari narasi yang ditulis di video itu, disebutkan bahwa kakek berjaket biru putih itu baru saja kena tipu. Setelah bekerja menebang tebu, ia mendapatkan gaji, tetapi gaji yang didapat merupakan uang mainan.
Baca Juga: Belum Sepekan Operasi Patuh Krakatau 2022, 111 Pengendara Kena Tilang di Lampung
"Bosnya mana, ini laporin aja ke polisi pak, ini uang mainan," ucap pria di hadapan kakek tersebut.
Saat diminta untuk lapor, kakek tersebut justru tampak pasrah.
"Ngga apa-apa ganti saja," ucap si kakek sambil tersenyum.
Masih dari narasi yang disampaikan, kejadian dugaan penipuan itu terjadi di Tulang Bawang Barat atau Tubaba, Lampung.
Kejadian itupun mendapat banyak komentar netizen. Tak sedikit yang meminta pihak kepolisian menindak dugaan penipuan tersebut.
Baca Juga: Bertambah! Angka Kemiskinan Lampung Menempati Urutan 14 Provinsi Teratas
"Kasiannya...mohon ditindak @humas_poldalampung @divisihumaspolri," tulis ni*****
"@humaspolrestuba tolong pak sebagai manusia yang peduli sesama demi Tuhan hati saya hancur," kata aab*****
"@humaspolrestubaba mohon diselidiki pak," tulis ferd****
"Tolong diusut pak @humaspolrestuba kasian orang tua," kata sif*****
Berita Terkait
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
JungleSea Resmi Dibuka di Kalianda Lampung: Perpaduan Keindahan Alam dan Wahana Edukatif Keluarga
-
Seruit Bukan Satu-satunya, Ini 6 Kuliner Lampung yang Siap Manjakan Lidahmu
-
Libur Lebaran di Lampung? Ini 6 Destinasi Wisata Seru yang Wajib Dikunjungi
-
Seorang Polisi Jadi Korban Begal di Cikarang, Honda Scoopy Miliknya Dibawa Kabur
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta