SuaraJogja.id - Gelandang Serang Persebaya Surabaya, Marselino Ferdinan menjadi pemain tersibuk dibanding rekan lainnya dalam satu klub. Bukan tanpa alasan, Marselino kerap menerima panggilan untuk memperkuat tim Merah Putih di semua ajang, baik kelompok umur hingga senior.
Aji Santoso selaku pelatih Persebaya Surabaya memberikan tanggapannya terhadap anak asuhnya yang selalu mendapatkan panggilan dari Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Menurut Aji Santoso, pihaknya selalu memberikan dukungan kepada Marselino Ferdinan setiap kali mendapatkan panggil dari Timnas, meskipun tenaganya sangat dibutuhkan di lini tengah Persebaya Surabaya.
"Marselino juga ada pemanggilan ke timnas, yang jelas kami tetap support. Mudah-mudahan di Timnas juga lebih bagus karena ini usianya (Timnas U-19) Marselino," ucap Aji Santoso.
Baca Juga: Marselino Ferdinan Kalahkan Pemain Barca dalam Keterlibatannya Mencetak Gol
Semenjak Marselino Ferdinan menerima panggilan untuk memperkuat Timnas Indonesia, lini tengah Bajul Ijo seolah kehilangan warnanya dalam setiap pertandingan yang dilakoni.
Karena tidak dapat dipungkiri, jika peran Marselino Ferdinan di lini tengah Persebaya Surabaya sangat penting. Pergerakannya kerap menyulitkan pertahanan lawan, bahkan dia kerap terlibat dalam porses terciptanya gol Persebaya Surabaya ke gawang lawan.
Namun berbeda dengan Aji Santoso, suporter fanatik Bajul Ijo, Bonek Mania memberikan sorotan khusus kepada PSSI karena kerap memanggil Marselino Ferdinan ke skuad Timnas Indonesia.
Bonek Mania menekankan jika terjadi sesuatu kepada bintang muda Persebaya Surabaya tersebut, PSSI harus bertanggung jawab dan tidak serta merta menyerahkan sepenuhnya kepada manajemen Persebaya.
Akan tetapi, di sisi lain, suporter setia Persebaya Surabaya tersebut tetap memberikan dukungan penuh kepada Marselino Ferdinan setiap mendapatkan panggilan dari Timnas Indonesia.
Baca Juga: Marselino Ferdinan Persiapkan Diri Hadapi Jadwal Padat Turnamen Internasional
"Sudah terlanjut jasa Marselino dipakai hingga Timnas senior. Tapi jangan sampai cedera dan tidak bertanggungjawab lalu dilemparkan jadi bebannya Persebaya," tulis salah satu suporter Bonek membalas unggahan di Instagram @bolapersebaya.
"Diajar agenda timnas itu, nanti kalau cedera dibuang tanggung jawab, tapi tetap support yang terbaik buat Marselino," ungkap netizen yang lain.
"Timnas U19, Timnas U23, Timnas Senior, bermain reguler di Persebaya, Otw Timnas di Piala Asia 2023 Bak Pedri di Timnas Spanyol dan Fc Barcelona," ucap netizen lainnya.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
3 Pemain yang Seharusnya Dapat Kesempatan Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
-
Ketum PSSI Beberkan 2 Posisi Butuh Naturalisasi Tambahan, Jairo Reidewald dan Miliano Jonathans Segera Diproses?
-
Siapa Jeffrey Rijsdijk? Pemain Keturunan Indonesia Jebolan Klub Thom Haye
-
Kabar Jordy de Kat: Hidup Mewah Era LPI Berakhir Pahit di Tangan Alfred Riedl
-
Calvin Verdonk: Saya Tidak Bisa Berjalan Secara Normal
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Saling Lapor Jelang Coblosan di Pilkada Sleman, Dugaan Money Politic hingga Kampanye saat Masa Tenang
-
Nasib Mary Jane: Komnas Perempuan Desak Pemerintah Perhatikan Hak-Hak Perempuan Rentan
-
3,9 Juta Penumpang Nikmati KA Subsidi, Libur Nataru Diprediksi Melonjak
-
Gelar Aksi di Gedung Dewan, Gabungan Rakyat Gunungkidul Tuntut Anggota DPRD Terlibat Video Tak Senonoh Dinonaktifkan
-
Belum Mendapat Informasi Lanjutan Soal Kepulangan Mary Jane, Keluarga Khawatirkan Hal Ini