SuaraJogja.id - Sutrisno, lelaki berumur 58 tahun asal Pedukuhan Pangguh Tengah, Kalurahan Candirejo, Kapanewon Semanu, Kabupaten Gunungkidul, mengembuskan napas terakhir sesaat setelah mendapat vaksinasi dosis ketiga di Candirejo, Selasa (28/6/2022) siang kemarin.
Berdasarkan informasi yang didapat, Sutrisno sempat pingsan saat masih mengantre surat vaksinasi diisi oleh petugas. Seperti biasa, usai mendapatkan vaksinasi, warga diminta untuk menunggu surat vaksinasi selesai diisi petugas sebelum mereka pulang.
Sekira pukul 10.30 WIB, saat menunggu surat vaksinasi tersebut selesai diisi oleh petugas, Sutrisno tiba-tiba lemas dan pingsan. Petugas Puskesmas Semanu 2 yang tengah melaksanakan vaksinasi langsung berusaha memberikan pertolongan.
Namun tampaknya, kondisi Sutrisno tak kunjung membaik, sehingga petugas memutuskan untuk membawa yang bersangkutan ke Rumah Sakit Pelita Husada. Sutrisno dibawa ke rumah sakit menggunakan mobil ambulans yang sudah stand by di Balai Kalurahan Candirejo sejak awal.
Baca Juga: Sebanyak 360 Ribu Warga Batam Belum Divaksin Booster
Namun nahas, belum sampai ke rumah sakit Pelita Husada, tampaknya usaha petugas Puskesmas Semanu 2 tak mampu menyelamatkan nyawa Sutrisno. Dalam perjalanan ke rumah sakit tersebut, kabarnya Sutrisno mengembuskan napas terakhir.
Lurah Candirejo Renik David Warisman, Rabu (29/6/2022) pagi, ketika dikonfirmasi, membenarkan peristiwa tersebut. Namun untuk kronologinya, ia mengaku tidak mengetahui secara pasti karena ketika acara vaksinasi tersebut digelar di kantornya, ia mengaku tengah tugas di luar.
"Saya kebetulan ada acara di luar yang harus didatangi, tetapi berdasarkan keterangan teman-teman pamong, beliau Bapak Sutrisno pingsan saat antri surat vaksin selesai diisi petugas, terus dilarikan ke rumah sakit," kata dia, Rabu.
David mengatakan, Selasa kemarin pihaknya memang menggelar vaksinasi dosis ketiga di Balai Kalurahan Candirejo. Penyelenggaraan tersebut atas permintaan Puskesmas Semanu 2 karena capaian vaksinasi dosis ketiga di kalurahan yang ia pimpin baru 40 persen.
"Kan ada himbauan dari pemerintah, setiap kalurahan capaiannya minimal harus 50 persen," terang dia.
Baca Juga: Varian Omicron Mampu Tembus Antibodi, Perlukan Vaksin Booster Dosis Kedua?
Sesuai permintaan puskesmas, pihaknya menyediakan tempat dan peserta yang akan divaksinasi, termasuk Sutrisno. Acara vaksinasi sendiri digelar sejak Selasa Pagi tanpa kendala yang berarti hingga insiden yang menimpa Sutrisno terjadi.
Ia tidak mengetahui secara pasti penyebab Sutrisno pingsan dan meninggal dunia karena hal terseebut kewenangan petugas Puskesmas untuk memberikan analiasisnya. Hanya saja, berdasarkan informasi yang ia dapat dari warga, Sutrisno datang ke lokasi tana sarapan terlebih dahulu.
"Desas-desus sih katanya belum sarapan, tetapi tadi Puskesmas memberikan keterangan kalau Pak Sutrisno memiliki riwayat penyakit jantung dan darah tinggi," terang dia.
Agar peristiwa tersebut tidak terulang, ia meminta ke depan agar petugas Puskesmas lebih teliti lagi dalam melaksanakan skrining untuk peserta vaksinasi, sehingga nantinya dipastikan peserta vaksinasi adalah warga yang benar-benar sehat.
Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul Dewi Irawaty ketika dikonfirmasi mengaku belum bisa memastikan Sutrinso meninggal karena vaksinasi atau tidak. Pihaknya harus melaporkan peristiwat tersebut ke Komda KIPI.
"Saya belum bisa memastika hal tersebut. Kami harus melaporkan ke Komda KIPI," jawabnya.
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
Kasusnya Dikhawatirkan Naik Saat Musim Mudik, PAPDI Sarankan Prokes Dan Vaksin Booster Covid-19
-
Kasus COVID-19 di Indonesia Naik Signifikan, Sehari Bertambah 200 Pasien Baru
-
Mumpung Masih Gratis, Jubir Covid-19 Minta Masyarakat Segera Vaksin Booster Kedua
-
Jangan Lupa!! Syarat Mudik Naik Kereta Api Harus Vaksin Booster
-
Kasus Covid-19 Terus Melandi, Ahli Sarankan Masyarakat Tetap Vaksin Booster 2 Untuk Mudik, Kenapa?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta