SuaraJogja.id - Saat sedang berada di lampu merah, berhenti bersama pengendara lainnya, para penumpang mobil ini justru melakukan prank iseng. Alih-alih duduk tenang, mereka sibuk bergerak dan melompat di dalam mobil untuk membuat mobil terlihat bergoyang.
Video berisi tingkah jahil ini diunggah oleh akun @fd_galleria di TikTok (13/5/2022). Terlihat pada video tersebut, seorang pria yang duduk di deretan kursi paling belakang mobil. Ia yang terlihat mulai menggoyangkan mobil pertama kali.
Sementara di deret kursi bagian tengah, teman perempuannya terlihat tertawa melihat tingkah pria tersebut. Kamera terus menyorot ke arah kaca belakang mobil, berusaha menangkap reaksi para pengendara yang melihat mobil bergoyang tersebut.
Para pengendara lain terlihat melirik sesekali ke arah mobil. Seorang pengendara motor yang berada paling dekat dengan mobil itu pun sampai membuka maskernya dan menatap mobil dengan serius.
Baca Juga: Bukan Prank, Intip Sepatu Bentuk Kue yang Bikin Mata Terkecoh
Jauh di belakang, tertangkap kamera seorang bapak pengendara motor yang sontak tersenyum lebar melihat mobil bergoyang tersebut. Sang bapak tampak tertawa melihat pemandangan di depannya.
“Yang ketawa sampai mangap sampai rumah cerita sama sodara, jumpa tetangga juga di ceritin,” tulis @user7727191752429 melihat reaksi sang bapak pengendara motor.
Beberapa warganet juga berkomentar kalau bisa saja mobil tersebut justru dihampiri orang atau malah dihakimi massa. Mengingat aksi jahil tersebut dilakukan di tempat umum di mana ada banyak orang berkumpul.
“Prank yg akan membuat mereka bermasalah krn bisa sj mobil nya dilempar kaca mobilnya krn jaman skrg lempar dulu baru cek,” tambah @0pa_gaul_timika.
“Untung gx digrebek sama orang prank begituan di tempat umum,” tulis @jokoti03.
Baca Juga: Mengira Di-prank Anak, Uya Kuya Bergaya Heboh saat Dipanggil Kepala Sekolah: Ternyata Beneran
Warganet juga mengakui keberanian sang pemilik video. Karena aksinya yang berisiko ini. Selain itu, ada juga warganet yang ternyata punya pengalaman serupa. Hanya saja itu tidak disengaja.
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan