SuaraJogja.id - Pelatih baru Manchester United, Erik Ten Hag baru-baru ini mengungkapkan jika dia ingin menampilkan permainan yang berbeda dalam skuad Setan Merah.
Pelatih berkebangsaan Belanda yang sebelumnya sempat menangani Ajax Amsterdam tersebut menginginkan untuk mengubah skema permainan Manchester United. Pelatih berusia 52 tahun itu ingin Harry Maguire dkk. tampil lebih proaktif di lapangan.
Erik Ten Hag mengatakan jika dirinya ingin skuad Setan Merah memainkan gaya sepak bola proaktif. Dengan kata lain Erik Ten Hag ingin anak asuhnya melakukan sesuatu sesuai dengan apa yang telah ia rencanakan.
"Kami ingin memainkan gaya sepakbola proaktif dengan bola dan tanpa bola. Artinya, mencoba melakukan sesuatu yang sudah kami niatkan sebelumnya," kata Ten Hag, dikutip dari Daily Star.
Pelatih yang berhasil mempersembahkan 3 gelar juara Liga Belanda untuk Ajax Amsterdam itu mengaku jika saat ini timnya sedang melakukan proses untuk bisa memperagakan permainan proaktif sebagaimana yang diinginkan olehnya.
"Pertama-tama, para pelatih membawa itu ke tim dan meminta skuad proaktif dalam setiap situasi. Kami mesti berani dan mau menguasai bola, tidak hanya untuk saling memberi pilihan, tapi juga bergerak tanpa bola demi bisa memainkan pressing. Itu yang akan kami kerjakan bersama," sambungnya.
Erik Ten Hag juga mengakui jika semua itu merupakan tugas dirinya dalam membangun kekuatan tim Setan Merah. Menurutnya banyak cara untuk bisa menerapkan permainan proakatif seperti yang dia inginkan.
"Itu semua adalah tugas saya, untuk membangun tim dan meningkatkan tim. Untuk memulai itu, Anda dapat melakukannya dengan berbagai cara yang berbeda di luar filosofi, lalu Anda membangun itu dan menerapkannya ke individu, dan Anda memberi mereka aturan dan prinsip," tutup Erik Ten Hag.
Keinginan Erik Ten Hag untuk memeragakan permainan proaktif dalam skuad Mancheter United di musim pertamanya mendapatkan perhatian dari publik dan netizen pecinta sepak bola.
Baca Juga: Rio Ferdinand Sebut Cristiano Ronaldo Frustrasi di Manchester United
"Ngeriiih, denger kata MU pasti tim-tim langsung gemetar nih," ungkap salah seorang netizen.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Erik ten Hag Pastikan Harry Maguire Tetap Kapten Manchester United
-
Eks Penyerang Manchester United Wayne Rooney Bakal Jadi Manajer DC United
-
Baru Gabung Man City, Erling Haaland Langsung Cari Gara-gara dengan Manchester United
-
Manchester United Kembali Tegaskan Tak Akan Jual Cristiano Ronaldo
-
Ratusan Suporter Sambut Kedatangan Manchester United di Thailand, Tapi Kecewa Tak Ada Cristiano Ronaldo
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Optimisme BRI Hadapi 2026: Transformasi dan Strategi Jangka Panjang Kian Matang
-
Tanpa Kembang Api, Ribuan Orang Rayakan Tahun Baru dengan Doa Bersama di Candi Prambanan
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja
-
Pariwisata Melonjak saat Nataru, Sosiolog UGM Ungkap Risiko Tersembunyi di Balik Ramainya Yogyakarta
-
Kisah Mahasiswa Yogyakarta: Ubah Hambatan Kerja Paruh Waktu Jadi Peluang Karier