Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Selasa, 12 Juli 2022 | 10:06 WIB
Pria Jurusan Teknik Pakai Wig (Instagram/@anak.teknik_)

SuaraJogja.id - Di samping kegiatan belajar mengajar yang terjadi dunia kampus, tingkah laku mahasiswa kerap kali unik dan menarik. Salah satunya aksi mahasiswa ini yang memakai wig ketika masuk ke ruang akademik.

Selama ini wig adalah aksesoris yang biasanya dipakai untuk menutupi kebotakan pada rambut, sehingga penampilan menjadi lebih menarik. Akan tetapi, bagaimana jadinya kalau wig justru dipakai oleh para mahasiswa termasuk pria yang satu ini. 

Dalam video yang diposting oleh akun Instagram @anak.teknik_, terlihat seorang pria yang berambut gondrong sedang berusaha merapikan rambutnya. Ia menguncir rambutnya ke belakang serta mengikatnya supaya rambut tampak lebih rapi meski berambut panjang. 

Kemudian dirinya memegang sebuah wig rambut, dan berusaha memasukkannya ke kepala. Awalnya pria itu tampak kesusahan memakai wig, karena wig tersangkut di ikat rambut yang berada di bagian belakang. 

Baca Juga: Tiru Makeup Lisa BLACKPINK, Penampilan Tasya Farasya Pakai Wig Blonde Bikin Pangling

Setelah sempat berjuang, akhirnya dirinya pun berhasil memakai wig dan tampilannya kini tampak berbeda karena rambutnya tampak berubah menjadi pendek. Di akhir video, pria pemakai wig itu pun langsung masuk ke ruangan akademik sambil bertanya ke petugas di ruangan akademik. 

“Ada yang pernah nyoba?” tulis keterangan di video.

Tidak dijelaskan mengapa pria itu memakai wig ke ruang akademik. Namun, warganet yang menyaksikan video ini mulai menduga, kalau tujuan ia menggunakan wig supaya dapat berpenampilan lebih rapi ketika masuk ke ruang akademik. 

Mungkin saja, peraturan di kampus tempat mahasiswa itu belajar adalah mahasiswa harus memiliki rambut yang rapi dan tidak boleh berambut gondrong. 

“Jadi anak teknik itu identik dengan rambut gondrong, cuma ada beberapa dosen yang gak suka melihat anak teknik gondrong, dan supaya lebih sopan aja kalau mau ke biro atau menjumpai dosen,” jelas warganet. 

Baca Juga: 7 Potret Gemas Meshwa Putri Denny Cagur, Pakai Wig hingga Seragam SD

“Waduh kenapa gak kepikiran dari dahulu ya hehehe,” tutur warganet. 

“Ini cara yang bagus nih buat yang mau berambut panjang di sekolah wkwkwk,” saran warganet. 

“Seharusnya gue beli ginian aja ya pas wisuda hihihi,” ungkap warganet. 

“Waduh kayaknya harus pakai wig deh pas masuk kelas dosen killer atau konsultasi skripsi,” ucap warganet. 

Video pria jurusan teknik yang memakai wig ini mendapatkan 62.621 likes dan banyak komentar dari warganet di Instagram.

Kontributor : Dinar Oktarini

Load More