SuaraJogja.id - Usai berhasil membawa Malaysia juara Piala AFF U-19 2022 pada Jumat (15/7/2022) di stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pelatih Malaysia Hassan Sazali mengungkapkan keinginannya untuk melakoni uji coba melawan Timnas U-19 Indonesia.
Hassan Sazali menyatakan keinginannya untuk melakukan uji tanding dengan skuad Garuda Nusantara asuhan Shin Tae-yong seusai pertandingan dan menghantar Malaysia juara Piala AFF U-19 2022.
"Dalam pandangan saya, timnas Indonesia memiliki persiapan yang rapi," ujar Hassan Sazali.
Hassan Sazali mengungkapkan jika Indonesia merupakan salah satu negara yang akan menjadi tuan rumah Kualifikasi AFC U-19, menurutnya skuad Garuda Nusantara melakukan persiapan yang berkesinambungan dengan ajang tersebut.
"Mereka juga menjadi salah satu negara yang menjadi tuan rumah di Kualifikasi AFC U19. Jadi, saya rasa persiapan Indonesia ada kesinambungannya dengan AFC," ucapnya.
Dia mengklaim jika Malaysia U-19 sudah melakukan persiapan yang baik, namun dia menilai jika persiapan Indonesia lebih baik karena telah melakukan training center di Eropa.
"Kami juga membuat persiapan yang rapi. Saya rasa kalau dibandingkan dengan persiapan Indonesia, mereka lebih baik karena juga melakukan latihan di Eropa sebelum turnamen," ujarnya menyambung.
Dia berharap, sebelum Kulaifikasi AFC U-19 bergulir, anak asuhnya bisa menajajal kekuatan skuad Timnas Indonesia. Dia berharap pengaruh positif yang diperoleh Indonesia selama di Eropa bisa menular ke anak asuhnya.
"Ada baiknya sebelum Kualifikasi AFC, mungkin kami bisa adakan suatu pertandingan (uji coba) antara Indonesia dan Malaysia. Saya rasa ada pengaruh positifnya dengan apa yang mereka (Indonesia) telah pelajari. Jadi, kami bisa menambah sesuatu karena mereka telah mempersiapkan tim dengan baik," imbuhnya.
Baca Juga: Juara Piala AFF U-19 2022, Timnas Malaysia Dituding Curi Umur
Keinginan Hassan Sazali untuk melakukan uji coba dengan Timnas Indonesia U-19 mendapatkan respon pro dan kontra di kalangan netizen. Ada yang menolak, namun ada juga yang memberikan dukungan.
Berita Terkait
-
Eks Pelatih Timnas Malaysia: Patrick Kluivert Dalam Tekanan
-
Terungkap! Calon Pemain Naturalisasi Malaysia bermain di Liga Portugal
-
Nestapa Malaysia di Balik Suksesnya Naturalisasi Dean James ke Timnas Indonesia
-
Ferdy Druijf Kesal Diklaim Punya Darah Malaysia: Haruskah Saya Tes DNA?
-
Pelatih Persis Solo Berminat Rekrut 3 Pemain Timnas Malaysia, Siapa Saja?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan