SuaraJogja.id - Catatan waktu terbaik sepanjang musim ini ditorehkan sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri pada Kejuaraan Dunia Atletik 2022, yang berlangsung pada 15 hingga 24 Juli di Eugene, Oregon, Amerika Serikat (AS).
Turun di nomor andalan 100 meter putra, Jumat (15/7) waktu setempat, Zohri pada babak kualifikasi turun pada heat 2 dan membukukan waktu 10.46 detik.
Hasil menempatkan Zohri di posisi kedua dan berhak melaju ke babak utama. Pada fase ini, dia tampil pada heat 1 dan catatan waktunya meningkat yakni 10.42 detik yang menempatkannya pada peringkat ketujuh.
Meski gagal melaju ke semifinal, catatan waktu 10.42 detik tersebut menjadi yang terbaik Zohri sepanjang tampil pada musim 2022.
Baca Juga: Gagal Masuk Semi Final, Zohri Catat Waktu Terbaik di Kejuaraan Dunia Atletik 2022
Selain itu, menjadi modal positif untuk menghadapi ajang-ajang berikutnya. Seperti diketahui, sprinter asal Nusa Tenggara Barat (NTB) ini baru pulih dari cedera yang didapat saat bersaing di Kejuaraan Dunia Atletik Indoor di Beograd, Serbia, 18-20 Maret.
Ketika itu, Zohri, yang turun di nomor 60 meter putra, meraih hasil baik pada kualifikasi dengan 6.58 detik dan finis di urutan ketiga. Namun, dia harus mundur pada semifinal karena mengalami cedera hamstring.
Setelah itu, dia harus menjalani pemulihan untuk tampil di SEA Games Vietnam, 12-23 Mei.
Dalam pesta olahraga empat tahunan tersebut, Zohri gagal menyumbangkan medali setelah menempati posisi keempat pada nomor 100 meter putra dengan membukukan 10.59 detik.
Adapun di Kejuaraan Dunia Atletik 2022, wakil tuan rumah menyapu bersih podium. Fred Kerley meraih emas usai membukukan 9.86 detik, Marvin Bracy dan Trayvon Bromell di urutan kedua dan ketiga usai sama-sama finis dengan waktu 9.88 detik. [ANTARA]
Baca Juga: Lalu Muhammad Zohri Wakili Indonesia di Kejuaraan Atletik Dunia 2022
Berita Terkait
-
Rizky Billar Hadiahi Lesti Kejora Mobil tanpa Kursi, Harganya Tembus Miliaran
-
Lalu Muhammad Zohri Cs Dapat Apparel Baru Jelang Olimpiade 2024
-
Turun dari Mercedes-Benz Sprinter, Cara Gandengan Geni Faruk dan Suami Jadi Sorotan
-
Turun dari Mercedes-Benz Sprinter, Cara Cipika Cipiki Geni Faruk ke Aurel Jadi Sorotan
-
Siap Beraksi di Olimpiade Paris, Lalu Muhammad Zohri Usung Target Ukir Catatan di Bawah 10 Detik
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terkini
-
Imbas Kecurangan Takaran BBM di Sleman, Bupati Perketat Sertifikasi Tera SPBU
-
Mendag Sidak SPBU yang Diduga Curang di Sleman, Rugikan Konsumen Rp1,4 Miliar per Tahun
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi