SuaraJogja.id - Dunia akan lebih damai jika ada lebih banyak orang yang tidak ragu untuk mengulurkan tangan menolong orang lain. Hal ini yang terjadi dalam video yang diunggah di TikTok oleh @tabahkakkoi ini.
Video tersebut diunggah pada Selasa (19/7/2022) kemarin. Video tersebut direkam oleh @tabahkakkoi di sebuah jalan menanjak. Tampak seorang pengendara motor perempuan yang membantu seorang tukang becak.
Pengendara motor tersebut terlihat masih mengenakan helm. Sepertinya sengaja turun dari motornya dan langsung membantu seorang tukang becak yang sedang mendaki jalan menanjak.
Pada becak tersebut terdapat banyak sekali tumpukkan barang. Tampak bobotnya pun berat. Jadi wajar saja jika sang tukang becak kesulitan untuk menanjak. Sang perempuan lantas dengan inisiatif cepat membantu tukang becak mendorong sampai ke atas.
Pemilik video @tabahkakkoi yang sedang merekam dari dalam mobilnya juga menuliskan betapa ia menghormati tindakan perempuan tersebut.
“Respect sama mbak yang bantuin,” begitu tulis @tabahkakkoi dalam videonya.
Warganet yang menonton video tersebut lantas memuji sang perempuan yang membantu tersebut. Ia juga didoakan oleh warganet agar selalu sehat.
“Keren mbaknya, engga semua orang punya jiwa sepertimu,” tulis @yatisupri21.
“Keren jiwa sosialnya tingi ga ada lawan sehat selalu ya teteh yang baik,” tambah @asminabezt.
Saat sang perempuan sedang membantu mendorong becak. Tampak di belakangnya ada sebuah bis besar yang juga sedang pelan-pelan mendaki jalan menanjak tersebut. Tampaknya sang supir juga sengaja melambatkan laju kendaraan agar sang tukang becak bisa lolos dari tanjakan.
“Salut juga sma supir busnya, Sabar menunggu,” tulis @siboy274.
Saking penasarannya, warganet juga meminta pengunggah video untuk mengenalkan sosok perempuan yang membantu tukang becak tersebut. Sayangnya @tabahkakkoi yang mengunggah video pun tidak mengenal perempuan tersebut.
“Spill orang nya ngab,” tanya @trueseekeroffaith penasaran dengan sosok pengendara motor perempuan tersebut.
“Tukang becak saja diperhatikan apalagi doi,” tulis @liyamandrawati.
Berita Terkait
-
Jalan di Catwalk Bareng Bonge si Bintang Citayem Fashion Week, Sikap Paula Verhoeven Banjir Pujian
-
Benda Asing Keluar dari Bola Mata Perempuan Ini, Videonya Bikin Panik Warganet
-
Perempuan Curhat Rumah Digeruduk Bapak-bapak Gegara Adik dan Temannya Menginap, Ceritanya Tuai Pro Kontra
-
Perempuan Ini Bikin Heboh Saat Godain Petugas Stasiun Kereta Api, Kenekatannya Justru Banjir Pujian
-
Perempuan Ini Malah Tidur Saat Diajak Nongkrong, Warganet: Pasti Sangat Lelah
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta