SuaraJogja.id - Beberapa orang mengalami hari yang berat saat menjalani kegiatan sehari-hari, seperti saat pulang kerja, pulang sekolah dan hal lainnya.
Saat suntuk melanda, setiap orang punya cara sendiri untuk menyelesaikan hal tersebut. Seperti salah satu cewek satu ini yang menyelesaikan hari yang berat tersebut dengan cara unik.
Dalam video yang diunggah akun @newdramaojol.id di media sosial Instagram ini viral karena cewek tersebut mengajak driver ojol makan bersama.
Cewek tersebut memesan ojek online untuk menuju perjalanan pulang, namun tiba-tiba dirinya memiliki ide untuk mengajaknya makan bersama di warung padang.
Baca Juga: Sedih! Wanita Ini Ajak Makan Driver Ojol, Ternyata Abangnya Punya Kisah Nyesek
“Ngajak mas grab nemenin makan sore karena hari ini rasanya berat banget,” tulis warganet di dalam video tersebut.
Setelah disetujui driver ojol tersebut, keduanya mampir di salah satu warung padang untuk menikmati hidangan bersama.
Driver ojol tersebut lalu menyarankan salah satu tempat makan yang sering dipesan oleh customernya dan kebetulan driver ojol tersebut belum pernah merasakan makanan di sana.
Tidak hanya makan berdua, cewek dan driver ojol tersebut berbincang bersama selama makan bersama. Keduanya juga membicarakan hal-hal yang dalam dan pribadi.
Setelah makan bersama, keduanya melanjutkan perjalanan bersama hingga tujuan rumah penumpang cewek tersebut.
Baca Juga: Romantis, Sang Istri Video Call Suaminya yang Jadi Driver Ojol: Gak Ngobrol, Cuma Nemenin...
Driver ojol tersebut juga mengatakan jika dirinya belum pernah ditraktir oleh customer perempuannya selama dirinya menjadi driver ojol.
Unggahan video tersebut lantas banjir komentar dari warganet di Instagram. Tidak sedikit warganet yang melempar pujian dan bercerita pengalamannya menjadi driver ojol dan diajak makan dengan customer-nya.
“Aku juga pernah di ajak makan bareng CS. Waktu itu cuma ngiyain aja karna laper, sampe resto sy cuma order es teh aja. Ee malah di bapaknya orderin saya nasi ayam betutu + jus alpukat. Mana sampai tujuan masih di tip 20rb katanya seneng di temenin makan,” tulis salah satu warganet.
“Hati-hati bang, laper gpp tapi jgn sampe baper bahaya,” komentar warganet lainnya.
“Aku pernah kaya begini, Alhamdulillah custnya baik bgt ngajakin makan di pizza hut,” cerita warganet lainnya.
“Pernah gue juga nemenin cs mana dia cewe masih muda lagi, dia urus surat surat motor di samsat buat ngajuin ke jasa raharja eh siang nya di ajak makan bareng,” tulis cerita warganet di Instagram.
Unggahan video seorang driver ojol diajak makan oleh customer ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 3,9 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Berapa Penghasilan Driver Ojol seperti Suami Ira Swara? Banting Setir demi Penuhi Kebutuhan Keluarga
-
Raffi Ahmad Baper Dapat Pesan Romantis dari Nagita Slavina, Langsung Balas Kirim Stiker Hati Bertubi-tubi
-
Driver Ojol Terbakar Gegara HP Meledak Saat Dicas, Netizen Bersimpati Lihat Videonya
-
Dharma-Kun Janjikan Tempat Colokan HP dan Wifi Gratis Bagi Driver Ojol
-
Perjalanan Inspiratif Rifky Bujana Bisri: Dari Anak Driver Ojol ke University of British Columbia
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Terpidana Mati Mary Jane Bakal Dipindah ke Filipina, Begini Tanggapan Komnas HAM
-
Ratusan TPS Masuk Kategori Rawan, Bawaslu Kulon Progo Intensifkan Pengawasan
-
Banyak Aduan Tidak Ditindaklanjuti, Front Masyarakat Madani Laporkan Bawaslu Sleman ke Ombudsman DIY
-
Viral Video Truk Buang Sampah Ilegal di Hutan Gunungkidul, WALHI Desak Pemda DIY Bertindak
-
Timses Pede Heroe-Pena Menang Pilkada Yogyakarta, Target 40 Persen Suara Terkunci