
SuaraJogja.id - Dua fitur baru kabarnya tengah dikembangkan WhatsApp. Selain menyembunyikan status online, fitur lainnya adalah menyimpan pesan temporer.
Laman WABetaInfo, dikutip Minggu, melaporkan menyembunyikan status online ditemukan pada WhatsApp versi beta untuk Android 2.22.16.12. Beberapa minggu sebelumnya, platform pesan instan itu juga sedang menguji fitur tersebut untuk perangkat iOS.
Status online akan terlihat ketika pengguna sedang membuka aplikasi pesan instan tersebut. Dalam fitur yang sedang diuji coba ini, pengguna bisa mengatur apakah dia ingin terlihat sedang online ketika membuka aplikasi.
WhatsApp memberikan dua pilihan pada setelan privasi ini, yaitu semua orang bisa melihat ketika sedang online dan sama dengan terakhir kali dilihat atau "same as last seen".
Baca Juga: WhatsApp Kembangkan Fitur Sembunyikan Status Online dan Simpan Pesan Temporer
Jika memilih setelan sama dengan terakhir kali dilihat, pengguna bisa mengatur agar dia tidak terlihat saat sedang online. Caranya, pilih opsi tidak seorang pun (nobody) pada pilihan siapa yang bisa melihat kapan terakhir membuka WhatsApp, maka pengguna tidak akan berstatus online ketika sedang membuka aplikasi.
WhatsApp juga memberi catatan jika memilih tidak seorang pun bisa melihat status online dan last seen, maka dia juga tidak bisa melihat status pengguna lain.
Fitur kedua yang sedang dikembangkan aplikasi milik Meta Platforms itu adalah menyimpan pesan temporer atau sering disebut sebagai "kept message".
Pengguna bisa mengatur agar pesan temporer (disappearing message), yang akan hilang dalam periode tertentu, bisa dilihat sebagai pesan biasa.
WABetaInfo menemukan fitur ini pada WhatsApp beta untuk versi desktop dan Android 2.22.11.16. Pesan temporer bisa disimpan, fitur ini berlaku untuk grup obrolan.
Baca Juga: Daftar PSE yang Terancam Diblokir Kominfo dalam 5 Hari, LinkedIn hingga PayPal?
WhatsApp membatasi hanya administrator grup yang bisa menyalakan fitur ini. WhatsApp akan membuat bagian baru untuk melihat pesan temporer yang disimpan. Semua anggota grup akan bisa melihat pesan yang disimpan itu.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Beda WhatsApp Web dan WhatsApp Desktop, Pilih yang Paling Sesuai Kebutuhan
-
Fitur Baru WhatsApp: Dari Rapat Spontan Sampai Bikin Acara, Semua Jadi Lebih Mudah!
-
Meta Akhirnya Siapkan Rilis Aplikasi Instagram ke iPad Apple
-
Bukan TikTok-Instagram! Ini Media Sosial Paling Disukai Orang Indonesia Tahun 2025
-
WhatsApp Menambahkan Fitur Bisukan Mikrofon dan Kontrol Kamera untuk Panggilan Masuk
Tag
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Samsung Murah Terbaik April 2025, Mulai Rp1 Jutaan
-
Jokowi 'Menghilang' di Sidang Perdana Gugatan Esemka dan Ijazah Palsu, Pengacara Buka Suara
-
5 Rekomendasi Smartwatch Harga di Bawah Rp 500 ribuan, Terbaik April 2025
-
Klaim Pemerintah Soal LG Batalkan Investasi Rp130 T, Rosan: Kami yang Putus!
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Merosot Jadi Rp1.969.000/Gram Hari Ini
Terkini
-
Peringati Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia Melalui Program BRInita
-
Ikon Raminten Tutup Usia, Ini Sepak Terjang Seniman dan Pengusaha Kuliner Jogja Hamzah Sulaiman
-
Guru Besar UGM Terduga Pelaku Kekerasan Seksual Diperiksa Awal Mei, Kampus Bergerak Cepat?
-
PR Menumpuk Meski WTP 15 Kali, Pemda DIY Didesak Benahi Dana Hibah dan Penyaluran Dana Bergulir
-
Polemik Ijazah Jokowi, UGM Buka Suara Soal Komunikasi dengan Polisi