SuaraJogja.id - Tidak sedikit video pasangan tertangkap basah sedang selingkuh berseliweran di media sosial. Video-video tersebut juga umumnya diwarnai pertengkaran dan keributan. Namun ada yang sedikit berbeda dengan video yang satu ini.
Alih-alih selingkuh diam-diam, pria ini justru terang-terangan diduga sedang berselingkuh di depan pacarnya. Namun, pria tersebut terlihat sangat lihai menyembunyikan aksi perselingkuhannya, meskipun ia sedang bersama sang pacar.
Aksi warganet merekam layar HP pria yang sedang pacaran ini diunggah oleh akun TikTok @fcknbitj pada hari Minggu (19/6/2022) lalu. Video itu diambil saat pasangan ini sedang makan di salah satu warung pinggir jalan.
Warganet yang merekam kejadian tersebut mengaku kasihan melihat pacar seorang pria saat keduanya menghabiskan waktu bersama di sebuah warung makan. Alasan warganet kasihan ini rupanya karena di layar HP pria tersebut, dirinya melakukan video call dengan seorang gadis lain.
Walaupun duduk bersama, pasangan ini nampak begitu sibuk dengan HP masing-masing. Warganet langsung terkejut usai melihat layar HP pria tersebut yang justru sedang melakukan video call dengan gadis lainnya.
Anehnya, aksi pria yang video call dengan gadis lainnya ini terlihat begitu mulus sehingga tidak diketahui oleh gadis yang dicurigai adalah sang pacar yang sedang duduk di hadapannya.
"Maaf mas," tulis akun TikTok @fcknbitj pada video yang ia unggah tersebut.
Tidak dijelaskan lebih lanjut mengenai video TikTok tersebut. Apakah benar sang pria sedang berselingkuh dengan gadis lain, atau tidak.
Namun, warganet yang melihat video ini mengaku kasihan dengan pacar pria yang diam-diam melakukan video call dengan gadis lain ini. Rasanya tidak adil saja kalau sedang berduaan, tapi malah fokus ke orang lain.
Baca Juga: Aksi Pungli di Jalan Bikin Pemobil Geram, Bermodalkan Momen Truk Mogok dan Buka Tutup Jalan
"Ditunggu klarifikasinya mas,” tulis @si.gita.
"Laki-laki emang seperti itu, ndak heran,” tulis @alifahatza26.
Memberikan saran agar kejadian seperti ini tidak lagi terjadi, warganet lalu memberi ide untuk pasangan kekasih agar duduk samping-sampingan saat berada di tempat makan atau dalam keadaan lainnya.
"Inilah pentingnya kalau lagi mau makan harus samping-sampingan,” tambah akun @hilwamtr999.
Kontributor : gabrella seilatuw
Berita Terkait
-
DLH DKI Pecat Pegawai Kontrak yang Perkosa Gadis Belia
-
Bunuh Pacar dan Saudari Kandung dengan Sadis, Pelaku Serahkan Diri ke Polda Sumsel
-
Wanita Buruh Pabrik di Ungaran Jadi Korban Mutilasi, Mantan Pacar Ditangkap
-
Disebut Menumpang Tenar di Keluarga Sule, Pacar Putri Delina Jeffry Reksa Jelaskan Pekerjaan dan Penghasilannya
-
4 Hal yang Bisa Kamu Lakukan saat Kangen ke Pacar tapi Gengsi
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Kejari Sleman Isyaratkan Segera Umumkan Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata
-
Heboh Kasus Hogi Minaya, Karena Bikin Dua Jambret di Sleman Tewas, Sri Sultan Angkat Bicara
-
Kawal Kasus Hogi, JPW Singgung Aturan KUHAP Baru dan Batas Waktu SKP2
-
Swiss-Belhotel Airport Yogyakarta Gelar Fun Kids Swimming Competition
-
Daya Beli Turun, UMKM Tertekan, Pariwisata Jogja Lesu, Pelaku Usaha Dipaksa Berhemat