SuaraJogja.id - Momen pernikahan haru viral lewat sebuah video di TikTok. Pernikahan tersebut digelar di sebuah kamar rumah sakit.
Diunggah akun TikTok @nadiarenaraw, Minggu (31/7/2022), video tersebut memperlihatkan acara akad nikah antara sepasang pengantin. Tak seperti akad nikah kebanyakan, kedua mempelai yang menikah hanya memakai baju putih berupa kemeja untuk si pria dan gamis untuk si wanita.
Rupanya, mereka memang sedang dalam kondisi prihatin lantaran ibu dari salah satu pengantin sedang sakit. Bahkan menurut keterangan dalam video, akad nikah digelar di hari-hari menjelang ibu tersebut meninggal dunia.
"Akad nikah sebelum Mama meninggal," tulis pengunggah.
Tak heran, suasana pernikahan di kamar rumah sakit itu berlangsung cukup hening tanpa ada keramaian maupun kemewahan. Orang-rang yang datang pun juga tak banyak.
Di ranjang, seorang perempuan tua duduk bersandar pada bantalnya, menyaksikan anak dan calon menantunya mengikat janji suci di hadapan penghulu dan saksi serta para kerabat.
Hingga Senin (1/8/2022) malam, video pernikahan viral yang memberikan kesan haru mendalam itu telah disukai lebih dari 700 ribu pengguna TikTok.
"Mohon doanya untuk almarhumah mama, Hj Euis Puspitaningrum. Al-fatihah," tulis pengunggah di kolom komentar.
Selain itu, komentar lainnya dari netizen berbunyi, "Gue kira ada di film doang."
Baca Juga: Didiet Maulana Ungkap Makna Mendalam Kebaya Lili yang Dikenakan Saat Akad Nikah Putri Anies Baswedan
"Tatapan ibunya," komentar yang lain.
"Nangis banget ya Allah. Samawa ya, Kak. Semoga Ibunda husnulkhatimah," ungkap lainnya.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Didiet Maulana Ungkap Makna Mendalam Kebaya Lili yang Dikenakan Saat Akad Nikah Putri Anies Baswedan
-
Terenyuh! Pesan Ayah Pada Calon Mantu Saat Akad Nikah, Ingatkan Bakal Menuntut di Akhirat
-
Praktik Ijab Qabul di Sekolah, Pasangan Ini Bikin Baper Teman-temannya
-
Putri Anies Baswedan Akan Gelar Akad Nikah Besok di Putri Duyung Ancol, Resepsi Sampai Minggu
-
Kocak! Gegara Grogi, Mempelai Pria Sebut Nama Calon Mertua Saat Ijab Kabul
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta