SuaraJogja.id - Timnas Indonesia U-16 enggan menanggap remeh perlawanan Myanmar dalam laga semifinal Piala AFF U-16 2022 pada Rabu (10/8/2022) besok. Selain memiliki organisasi tim yang bagus, Garuda Asia juga mewaspadi serangan balik dari anak-anak asuhan pelatih Aung Zaw Myo itu.
"Mereka defend-nya rapi 5 di belakang. Kemudian counter attack (serangan balik) mereka juga bagus. Oleh sebab itu kita harus antisipasi itu," kata Pelatih Timnas Indonesia U-16 Bima Sakti kepada awak media, Selasa (9/8/2022).
"Artinya pemain belakang harus tetap fix dengan pemain depan mereka. Sehingga kita tidak terlena saat kita menyerang, tapi tetap antisipasi dan perhatian terhadap striker-striker mereka," sambungnya
Bima meminta anak asuhnya fokus menghadapi Myanmar pada laga esok. Selain menyerang dan berupaya mencetak gol tapi juga perlu memperhatikan pertahanan.
"Jangan sampai terlena kalau kita menyerang menguasai bola tapi kita lupa bagaimana organisasi bertahan. Mereka tim yang bagus, memiliki organisasi bagus dan militan juga dan kita harus antisipasi semuanya," tegasnya.
Ditambahkan Bima, meminimalisir kesalahan sendiri juga penting untuk diingat oleh para pemain muda Indonesia. Didukung dengan kesabaran dalam melakukan serangan dan bertahan.
"Dengan main lebih sabar, main lebih rapi lagi. Kemudian jangan membikin kesalahan-kesalahan yang enggak perlu, enggak penting," ujarnya.
Sementara itu pelatih Timnas Myanmar U-16 Aung Zaw Myo mengaku siap untuk menghadapi tuan rumah Indonesia di semifinal. Menurutnya skuad The Asian Lions sudah berkembang sejak turnamen dimulai.
"Tim telah tumbuh dalam kepercayaan diri sejak penyisihan grup dan melawan Indonesia besok kita fokus untuk pemulihan yang tepat," ujar Aung Zaw Myo.
Baca Juga: Semifinal AFF U-16: Bima Sakti Rotasi Pemain Timnas saat Hadapi Myanmar
Diketahui bahwa pertandingan Timnas Indonesia U-16 kontra Myanmar U-16 di semifinal Piala AFF U-16 2022 akan digelar pada Rabu (10/8/2022) pukul 20.00 WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Berita Terkait
-
Matthew Baker Keceplosan Ungkap Rahasia Tampil Garang saat Live Instagram, Wajib Dicontoh Pemain Timnas U-16
-
3 Bek Kiri yang Bisa Gantikan Mathew Baker jika Pindah Bela Australia
-
Australia Punya Hak untuk Panggil Matthew Baker?
-
3 Kerugian Matthew Baker jika Tinggalkan Indonesia untuk Bela Australia
-
Gerak Cepat! Ini Respon Berkelas Matthew Baker Usai Dipanggil Timnas Australia U-17
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
Terkini
-
UMKM Konsumtif, Program Penghapusan Utang ala Presiden Prabowo Bisa Tak Efektif
-
Sororti Penyerapan Susu Peternak Lokal, Pemerintah Didorong Berikan Perlindungan
-
Viral Kegaduh di Condongcatur Sleman, Ternyata Pesta Miras Berujung Keributan
-
Solusi Kerja dan Kreativitas: Janji Harda-Danang Gaet Suara Pemuda Sleman
-
Keluhan Bertahun-tahun Tak Digubris, Pedagang Pantai Kukup Gunungkidul Sengsara Akibat Parkir