SuaraJogja.id - Diharapkan mampu membantu memperkuat hubungan kreator dengan para penontonnya, YouTube resmi merilis fitur monetisasi Super Chat dan Super Stickers di Indonesia.
"Kami terus berkomitmen untuk membantu para kreator membangun hubungan yang baik dengan penggemar mereka dan membangun lebih banyak cara untuk membantu mereka berkembang lebih jauh. Kami tidak sabar untuk melihat bagaimana kreator Indonesia menggunakan Super Chat dan Super Stickers," kata Product Manager Paid Digital Goods YouTube Barbara Macdonald dalam jumpa media secara virtual, Selasa.
Lebih lanjut, Macdonald mengatakan bahwa di Indonesia, ada banyak kreator yang sudah memanfaatkan langganan kanal (channel) untuk memperkuat hubungan dengan para penontonnya.
Pada Juni 2021, ada lebih dari 50 ribu penonton di Indonesia yang telah membeli langganan kanal di YouTube. Jumlah ini naik lebih dari 500 persen dibanding tahun sebelumnya.
Selain itu, juga pada bulan dan tahun yang sama, ada lebih dari 1.500 kanal di Indonesia yang memperoleh penghasilan dari produk monetisasi alternatif di YouTube seperti langganan kanal, dimana jumlah ini naik 2.400 persen dari tahun sebelumnya.
Dirancang untuk membantu penggemar dan kreator untuk terhubung satu sama lain, penonton juga dapat menggunakan Super Chat dan Super Stickers untuk mendukung kreator favoritnya, tidak hanya pada saat live streaming dan Premiere, tetapi juga beragam video mereka.
Dengan fitur ini, kreator juga dapat mendiversifikasi sumber pendapatannya sembari memperkuat hubungan mereka dengan para penonton.
Super Chat sendiri adalah pesan berwarna-warni yang disorot di chat pada saat streaming, agar tampil beda dari pesan chat lainnya supaya makin menarik perhatian kreator favorit penonton. Super Chat akan disematkan di chat bagian paling atas paling lama 5 jam, sehingga pesan akan dilihat oleh lebih banyak orang.
Sementara, Super Stickers adalah stiker yang dapat dibeli penonton untuk mendukung kreator favorit. Stiker tersedia dalam berbagai jenis dan bahasa, serta dapat digunakan kreator untuk memperoleh penghasilan sambil membina hubungan dengan para penontonnya.
Baca Juga: YouTube Merilis Fitur Monetisasi Super Chat dan Super Stickers di Indonesia
Selain itu, Macdonald mengungkapkan bahwa akan ada satu fitur lagi, yaitu Super Thanks, yang akan segera hadir di Indonesia beberapa bulan mendatang.
Fitur ini memungkinkan penonton menunjukkan rasa terima kasih lebih atas konten para kreator favorit mereka. Penonton dapat membeli animasi di halaman video.
Animasi satu kali hanya akan ditampilkan kepada pembeli over the top dari video. Sebagai bonus tambahan, pembeli juga akan dapat mengunggah komentar yang berbeda secara visual, berwarna-warni, dan dapat disesuaikan di bagian komentar video.
Untuk penonton yang ingin memberikan dukungan kepada kreator favoritnya, bisa membeli Super Chat dan Super Stickers, yang metode pembayarannya telah tersedia melalui beberapa layanan seperti QRIS, pulsa, hingga kartu kredit. [ANTARA]
Berita Terkait
-
YouTube Merilis Fitur Monetisasi Super Chat dan Super Stickers di Indonesia
-
Begini Cara Download MP3 Youtube ke Galeri HP, Gampang Banget!
-
Youtube Luncurkan Fitur Monetisasi Super Chat dan Super Stickers di Indonesia
-
Anak Mona Ratuliu Depresi hingga Coba Bunuh Diri, Apa Penyebabnya?
-
MP3 Juice: Download Lagu MP3 dari YouTube dengan Kecepatan Super!
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Layanan KB Kini Rutin di Kota Yogya, Dibuka Setiap Selasa dan Jumat
-
Kisah Warga Sleman Serahkan Elang Jawa ke BKSDA Yogyakarta
-
Tak Ada Temuan APIP, Saksi dari Kemenparekraf Sebut Hibah Pariwisata Sleman Sesuai Mekanisme
-
Pantai Selatan Rawan Laka Laut, Wiatawan Diminta Waspada Cuaca Ekstrem saat Libur Panjang Isra Miraj
-
Bisa Kurangi Sampah Plastik, Kini Malioboro Hadirkan Lima Titik Air Siap Minum Gratis, Ini Lokasinya