SuaraJogja.id - Rangkaian upacara HUT Ke-77 Kemerdekaan RI, Rabu (17/8/2022), diwarnai pemandangan langka. Para pejabat tinggi negara kompak joget bareng Farel Prayoga saat sang penyanyi cilik asal Banyuwangi menyanyikan lagu "Ojo Dibandingke".
Mulai dari Menhan Prabowo Subianto, Menteri BUMN Erick Thohir, Ibu Negara Iriana Jokowi, hingga Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, semuanya joget mengikuti irama lagu ciptaan Abah Lala itu.
Namun, di antara banyaknya komentar terhadap gaya joget menggemaskan Prabowo, rupanya tak sedikit pula yang menyoroti aksi Jenderal Sigit. Banyak yang beranggapan bahwa gaya joget Kapolri tampak kaku karena banyak pikiran.
Mulanya, @GelaPrakosa di Twitter, Rabu, hanya mencuitkan, "Di sini kelihatan mana petinggi yang lagi banyak pikiran."
Baca Juga: Bisnis Gelap Judi 303 Diduga Libatkan Ferdy Sambo, Polri Beri Jawaban
Tanpa menyebutkan secara pasti petinggi mana yang dimaksud, cuitan itu ramai dengan respons yang menyenggol Jenderal Sigit. Menurut warganet, gaya joget Jenderal Sigit yang kurang luwes diduga karena kebanyakan pikiran.
Mengingat belakangan tengah panas kasus kematian Brigadir J, di mana Irjen Ferdy Sambo ditetapkan sebagai salah satu tersangka, Jenderal Sigit dianggap sedang pusing memikirkan perkara tersebut, sehingga ia seakan terpaksa joget untuk menyesuaikan diri dengan petinggi lainnya di peringatan hari kemerdekaan.
"Matanya gak sinkron sama goyangnya yah," kicau salah satu warganet.
"Joget dengan tekanan," tambah yang lain.
Ada juga yang menuliskan, "Pak Kapolri raganya di istana, pikirannya di Sambo."
Baca Juga: Tak Lazim, Video Viral Pawai Kuntilanak Semarakkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI
"Kapolri: anjir si sambo blm kelar jg," gurau netizen.
"FS bikin goyangan gak luwes," komentar lainnya.
BACA KICAUANNYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Kapolri Listyo Sigit Minta Usut Tuntas Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kapolri: Saya Kira Bukan Konflik Internal
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kapolri: Apapun Pangkatnya, Tindak Tegas!
-
Istri Kapolri: Kita Harus Memperhatikan Kondisi Psikologis Anak-anak di Tempat Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi
-
Segini Gaji Kapolri Jenderal Listyo Sigit: Siap Mundur Jika Terima Uang Judi Online
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya
-
Skandal Kredit Fiktif BRI Rp3,4 Miliar Berlanjut, Mantri di Patuk Gunungkidul Mulai Diperiksa
-
Pakar Ekonomi UMY Minta Pemerintah Kaji Ulang Terkait Rencana Kenaikan PPN 12 %
-
DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga 2 Januari 2025