SuaraJogja.id - Marcel Radhival atau pesulap merah kembali membongkar praktik perdukunan dan trik kebal senjata tajam.
Disiarkan secara live di channel Adobe Lightroom, pesulap merah yang didampingi praktisi ruqyah ustadz Faizar membongkar sejumlah praktik perdukunan dan juga trik kebal senjata tajam di hadapan jamaah Masjid Al Madinah, Parung, Bogor.
Mula-mula, pesulap merah mempraktikkan bagaimana cara bisa muntah paku yang biasanya ada dalam praktik perdukunan.
Seusai itu, sosok yang baru saja dilaporkan oleh persatuan dukun se-Indonesia gegara aksinya membongkar rahasia dukun itu menunjukkan bagaimana cara kerja ilmu kebal yang biasanya bisa disaksikan dalam aksi debus.
Baca Juga: Seorang Perempuan Minta Foto Bareng Gus Samsudin: Bang Limbad Minta Satu
Ia sebelumnya memperlihatkan bagaimana sebilah pisau yang dibawanya mampu mengiris dengan mudah secarik kertas. Tak berapa lama, ia kemudian mengiriskan pisau tersebut ke lengannya.
Tak hanya itu, pesulap merah juga mendemonstrasikan aksi kebal itu langsung ke ustadz Faizar yang dimintanya untuk maju. Serupa dengan aksinya, tanpa didahului ritual lengan jamaah itu diiris. Hasilnya pun kebal.
"Jadi emang sudah disetting ketajamannya itu. Ketajamannya sudah diatur hanya pada kertas tebal, kayu pepaya, kayu ketela, ketimun dan semangka. Jadi kalau kena kulit tidak apa-apa," jelasnya seperti dikutip, Senin (22/8/2022).
Selain itu, pesulap merah juga membongkar rahasia kepala pasien berasap saat menjalani pengobatan melalui dukun.
Ia menyebut rahasianya yakni ada teknik dan peralatan yang dipakai agar kepala pasien bisa berasap.
Baca Juga: Ternyata Kitab yang Dipelajari Gus Samsudin Isinya Tentang Sihir dan Perdukunan
"Itu kalau di dada panas saat ditunjuk itu ada namanya dragon touch, beli online ada itu. Selain itu kalau yang berasap tadi itu pakai campuran bahan kimia bila dicampur bisa mengeluarkan asap," tambahnya.
Berita Terkait
-
Rosan Tegaskan Danantara Bukan Superbody, Bisa Diaudit KPK dan BPK!
-
Film Limbad Jeblok dan Cuma Laku 50 Tiket, Pesulap Merah Soroti Kehadiran Gus Idris
-
Pesulap Merah Sebut Indigo Setingan, Sentil Frislly Herlind Kesurupan Cuma Akting
-
Beda Sikap Ustaz Khalid Basalamah dan Raffi Ahmad Usai Dapat Gelar Doktor, Yang Satu Dipuji Selangit
-
Pesulap Merah Bongkar Profil Asli Pendiri Kampus UIPM, Tertera Sebagai Letnan Gadungan
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
Terkini
-
Mudik ke Jogja? BPBD Ingatkan Potensi Bencana Alam: Pantai Selatan Paling Rawan
-
Libur Lebaran di Gembira Loka, Target 10 Ribu Pengunjung Sehari, Ini Tips Amannya
-
Arus Lalin di Simpang Stadion Kridosono Tak Macet, APILL Portable Belum Difungsikan Optimal
-
Kunjungan Wisatawan saat Libur Lebaran di Gunungkidul Menurun, Dispar Ungkap Sebabnya
-
H+2 Lebaran, Pergerakan Manusia ke Yogyakarta Masih Tinggi