SuaraJogja.id - Mengikuti pertandingan lomba, mengajarkan anak-anak untuk berjuang dan bersaing secara sehat. Namun, bagaimana jadinya kalau ada anak yang justru sudah menyerah sampai menangis karena mengaku tidak bisa melakukannya.
Perlombaan banyak digelar di acara HUT ke-77 RI atau acara 17 Agustusan. Salah satu perlombaan yang digelar adalah lomba makan kerupuk yang biasanya diikuti oleh anak-anak. Akan tetapi anak yang satu ini merasa tidak bisa mengikuti perlombaan makan kerupuk.
Adapun perlombaan makan kerupuk ini berbeda dengan perlombaan yang biasanya digelar. Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @vibeskeluargakita, kerupuk digantung dengan tali dan tali tersebut terhubung dengan kaki peserta, yang terikat tali.
Sehingga peserta harus mengangkat kakinya agar tali bisa turun, dan mereka dapat memakan kerupuk hingga habis. Sayangnya meski permainan ini unik, ada salah satu anak yang tidak bisa mengikuti perlombaan tersebut.
Sejak awal permainan, bocah ini memang sudah berteriak kalau dirinya tidak bisa mengikuti lomba. Namun, panitia lomba membiarkan bocah itu untuk bertanding. Singkat cerita, perlombaan dimulai dan bocah itu tetap merengek kalau dirinya tidak bisa bertanding.
“Gak bisa, gak bisa,” kata bocah itu.
Sementara para bocah lainnya yang ikut lomba, tetap bertanding seperti biasanya. Sampai akhirnya ia pun menangis dan panitia lalu mendekati bocah itu, untuk melepaskan ikatan tali yang berada di kakinya.
Video bocah yang menyerah dan menangis kala ikut lomba makan kerupuk itu viral, dan mendapatkan banyak komentar dari warganet. Mayoritas warganet malah ikut tertawa dengan aksi bocah yang langsung menyerah itu.
“Belum juga berjuang dek, sudah nangis aja,” ujar warganet.
Baca Juga: Viral, Komplotan Remaja Konvoi Gunakan Motor Sambil Acungkan Senjata Tajam
“Lah sudah menangis duluan,” ucap warganet.
“Itu talinya diinjak sama dia makanya ketinggian,” jelas warganet.
“Fix tahun depan gak ikutan lagi,” duga warganet.
“Panitianya langsung ngasih level hard,” ungkap warganet.
“Hayoloh panitianya hahaha” ledek warganet.
Video bocah yang menyerah dan menangis karena tidak sanggup ikut lomba makan kerupuk ini viral, dan mendapatkan 4 ribu lebih likes dari warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
Pilihan
Terkini
-
Sebulan Kerja di Kantor Love Scamming, Sumanto Bersyukur Tak Ikut Digerebek
-
Leptospirosis Marak di Lima Kabupaten, 38 Kematian Terjadi di Jogja
-
7 Fakta Penggerebekan Markas Scammer Jaringan Internasional di Sleman
-
BRI VISA Infinite Tawarkan Kemudahan Transaksi Lintas Negara dan Rewards yang Kompetitif
-
Jadwal KRL Jogja-Solo Periode 6-11 Januari 2026 PP