Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Rabu, 24 Agustus 2022 | 11:11 WIB
Sekolah bawa termos. (Instagram/ngakakdagel)

SuaraJogja.id - Sekolah menjadi rumah kedua bagi pelajar, karena mereka menghabiskan banyak waktu di sekolah baik untuk belajar atau melakukan kegiatan lainnya. Sampai-sampai ada pelajar yang melakukan tindakan unik ketika di sekolah. 

Selama ini barang-barang yang dibawa pelajar ke sekolah cukup sederhana. Pada umumnya adalah buku pelajar, alat tulis, botol minum serta bekal. Terkadang mereka juga harus membawa baju olahraga, apabila mereka harus mengikuti mata pelajaran olahraga. 

Namun apa yang dilakukan oleh pelajar ini berbeda. Di video yang diunggah oleh akun Instagram @ngakakdagel, memperlihatkan suasana kelas di sebuah sekolah. Hanya saja, di antara berbagai kegiatan di dalam kelas ada satu pelajar yang duduk berdekatan membawa barang yang unik. 

Pelajar ini kedapatan membawa termos yang berisi air panas, serta gelas dari kaca, piring kecil dan sendok. Berikutnya ia memasukkan satu sachet kopi ke dalam gelas kaca yang kosong itu. Lalu ia masukkan satu sachet kopi ke dalam gelas dan menuangkan air panas dari termos ke gelas. 

Baca Juga: 5 Cara Mudah Menghilangkan Noda Teh dan Kopi Pada Termos, Lakukan Langkah Ini Agar Maksimal

Selanjutnya, gelas diaduk dan kopi pun siap diminum. Jadi pelajar ini sepertinya sengaja membawa semua barang itu karena ingin ngopi di kelas. Mungkin pelajar ini menganggap kalau sekolahnya adalah rumah kedua, sampai menjadi tempat yang nyaman untuk meminum kopi panas. 

Meski begitu, ini adalah pemandangan yang mengherankan sampai-sampai membuat teman sebangkunya tertawa melihat aksi temannya. 

“Apakah sudah bisa disebut bahwa Sekolah itu ibarat rumah kedua,” tulis keterangan di video. 

Video pelajar yang membawa termos untuk membuat kopi di sekolah ini, membuat warganet berusaha memahami tujuan pelajar tersebut. 

“Itu buat ngirit jajan. Ibunya orang baik pandai mendidik anaknya untuk bersahaja,” ucap warganet. 

Baca Juga: Bawa Bekal Termos ke Sekolah, Siswa Ini Auto Berasa di Warung Kopi Dadakan

“Santuy. Ada-ada aja ya bocah zaman sekarang,” ujar warganet. 

“Jaman sekarang sekolah bisa sama pindahan juga ya,” imbuh warganet. 

“Sekalian bawa selimut sama bantal jangan lupa kompornya,” saran warganet. 

Video pelajar yang membawa termos dan gelas demi ngopi di kelas ini, mendapatkan 2 ribu lebih likes dari warganet. 

Kontributor : Dinar Oktarini

Load More