SuaraJogja.id - Berbagai kegiatan seni dan budaya di Kota Yogyakarta terus menggeliat. Terbaru akan ada Festival Prawirotaman yang siap diselenggarakan pada 27 Agustus 2022 mendatang.
Kepala Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta Wahyu Hendratmoko menuturkan bahwa Festival Prawirotaman digelar dalam rangka mempromosikan semua potensi wisata yang terdapat di kawasan Prawirotaman. Festival tahun ini menjadi yang ke-10 sejak pertama kali dihelat pada 2013 silam.
Pemilihan kawasan Prawirotaman sendiri tak lepas dari julukan kampung internasional yang selama ini telah disandang. Terlebih lagi melihat sejak Januari hingga saat ini kembali terlihat banyak wisatawan mancanegara yang membanjiri salah satu sudut kota gudeg itu.
"Kita mencoba memanfaatkan momentum itu dengan memperbanyak event wisata yang berdasarkan atas potensi seni dan budaya yang ada di sebuah kawasan tersebut," kata Wahyu kepada awak media, Rabu (24/8/2022).
Baca Juga: Semarak Agustus, Sleman City Hall Berkarya Bersama Lewat Jogja Museum Expo hingga Jogja Fashion Week
Disampaikan Wahyu, pihaknya juga sudah mempertimbangkan untuk memilih waktu bagi sejumlah kegiatan seni budaya itu. Tepatnya pada peak season atau puncak kunjungan wisatawan mancanegara di Kota Jogja yaitu Juli, Agustus, dan September.
"Festival Prawirotaman ini akan menyelenggarakan sebuah karnaval, kemudian diakhiri dengan pentas seni dan budaya. Berlangsung pada hari Sabtu, 27 Agustus 2022 mulai jam 14.00-21.00 WIB kurang lebih," terangnya.
Festival tersebut akan mengambil tempat persis di kawasan Prawirotaman, tepatnya di Jalan Prawirotaman I dan Prawirotaman II. Dengan menghadirkan konsep pertunjukan seni bercita rasa internasional.
"Nanti akan diawali dengan opening ceremony, terus nanti akan ada karnaval budaya. Lalu akan menyelenggarakan sebuah pentas musik di kawasan tersebut. Semua unsur seni dan budaya yang terlibat kita ambil dari kawasan Prawirotaman dan sekitarnya," ujarnya.
Pada tahun ini, Festival Prawirotaman mengangkat tema 'Manunggal Mendunia'. Tema tersebut dapat dimaknai sebagai sinergi dari semua elemen yang ada di kawasan Prawirotaman.
Baca Juga: Siap-siap! Sleman City Hall Gelar Event Belanja Sambut Kemerdekaan RI Ke-77, Banyak Diskon Menanti!
Agar nantinya Prawirotaman juga dapat semakin mendunia. Selain juga bisa kembali mempopulerkan citra kawasan Prawirotaman sebagai kampung turis mancanegara.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Semarak Agustus, Sleman City Hall Berkarya Bersama Lewat Jogja Museum Expo hingga Jogja Fashion Week
-
Siap-siap! Sleman City Hall Gelar Event Belanja Sambut Kemerdekaan RI Ke-77, Banyak Diskon Menanti!
-
Pasar Prawirotaman Menuju Pasar SNI, Begini Pertimbangan BPOM dan BKPN
-
Kawasan Blok O dan Potorono Diamuk Angin Puting Beliung, 17.374 Pelanggan Listrik Terdampak
-
Sempat Viral Gegara Uang Rp38,4 Juta Raib Tiba-tiba, Marsen Ungkap Uangnya Telah Kembali
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Bantah Imbas Pilkada, Bupati Sleman Rombak Ratusan Pejabat: Saya Butuh Orang Kompeten
-
Komitmen DIY Genjot Industri Cetak, Jogja Printing Expo 2025 Digelar Ciptakan Persaingan Sehat
-
Hujan Badai Hantam Sleman, Pohon Tumbang Timpa Rumah dan Sekolah, Ini Lokasinya
-
Sri Sultan HB II Layak Jadi Pahlawan Nasional, Akademisi Jogja Ini Ungkap Alasannya
-
Punya 517 Posyandu di Jogja yang Sudah Layani Bayi serta Lansia, Target ILP Capai 83 Persen