SuaraJogja.id - Wisatawan di Kecamatan Leupung, Kabupaten Aceh Besar hilang terserat arus air bah saat mandi di Sungai Brayeun. Keempat korban merupakan santri.
Kapolres Aceh Besar AKBP Carlie Saputra Bustamam yang dihubungi di Banda Aceh, Kamis, mengatakan kejadian terjadi pada Kamis sekitar pukul 15.30 WIB.
"Korban anak santri sedang berwisata. Mereka mandi di sungai di kawasan Brayeuen, Kecamatan Leupung, Kabupaten Aceh Besar. Keempat korban tersebut saat ini masih dalam pencarian," kata AKBP Carlie Saputra.
Kapolres Aceh Besar itu mengatakan saat ini personel Polres Aceh Besar masih di lapangan. Sedangkan identitas detail para korban akan disampaikan nanti.
"Petugas kami masih di lokasi mencari korban. Para korban masih dalam pendataan," kata AKBP Carlie Saputra Bustamam.
Sementara itu, Kepala Kantor SAR Banda Aceh Ibnu Harris Al Hussain mengatakan tim SAR sudah dikerahkan ke lokasi mencari korban. Korban hilang berjumlah empat orang dan seorang lainnya diselamatkan warga.
"Korban hilang setelah terseret arus sungai yang deras akibat hujan lebat. Sedangkan identitas korban masih dalam pendataan," kata Ibnu Harris Al Hussain. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Empat Santri Hilang Terseret Arus Sungai di Aceh Besar
-
Pria di Lampung Selatan Tewas Terseret Arus saat Mandi di Laut
-
Bocah di Kuansing Hilang Terseret Arus Sungai usai Berusaha Ambil Uang Jatuh
-
Disaksikan Pemancing, Satu Orang Hilang Terseret Arus di Muara Opak Bantul
-
Ketapang Banjir Akibat Hujan Deras, Motor Mogok Hingga Mobil Hanyut Terseret Arus
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Garin Nugroho Singgung Peran Pemerintah: Film Laris, Ekosistemnya Timpang
-
Soal Rehabilitasi Lahan Pascabencana di Sumatra, Kemenhut Butuh Waktu Lebih dari 5 Tahun
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai