Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Ilham Baktora
Senin, 29 Agustus 2022 | 23:25 WIB
Sungkeman Menahan Tawa (Instagram/@awreceh.id)

SuaraJogja.id - Salah satu kegiatan yang dilakukan di acara pernikahan adalah proses sungkeman. Prosesi ini pada umumnya dilakukan secara serius dan penuh haru, karena pasangan pengantin meminta maaf kepada orang tua sebelum akhirnya memulai hidup baru sebagai pasangan suami istri. 

Pada  umumnya proses sungkeman identik dengan momen yang mengharukan. Hal ini karena pasangan pengantin akan memohon doa restu kepada orang tua mereka, karena mengarungi hidup baru sebagai pasangan suami dan istri. 

Biasanya tangisan akan pecah, ketika mereka mengucapkan permohonan maaf kepada orang tua, sambil bersimpuh di hadapan orang tua. Tidak mengherankan kalau momen sungkeman menjadi salah satu momen yang penting di acara pernikahan dan membuat banyak orang terharu. 

Namun, bagaimana jadinya kalau momen sungkeman malah berakhir menjadi momen yang penuh tawa. Meski hal ini terasa aneh, tetapi ketahuilah bahwa kasus ini benar-benar terjadi, dan viral di Instagram. 

Baca Juga: Video Tenda Didirikan di Sepanjang Jalan Diduga untuk Gelar Pesta Pernikahan, Tuai Pro Kontra Publik

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @awreceh.id, memperlihatkan suasana sungkeman sebuah acara pernikahan. Kala itu posisi kedua mempelai sudah bersimpuh di hadapan orang tua yang duduk di kursi. 

Proses sungkeman pun dimulai dengan ucapan dari mempelai wanita, terjadi kekeliruan yang membuat semua orang tertawa. Pasalnya mempelai wanita sudah membawa teks yang harus dibacakan saat acara sungkeman dilakukan. 

Akan tetapi, wanita itu malah membaca sesuatu yang seharusnya tidak perlu dibaca yakni judul teks ucapan ketika sungkeman. 

"Sungkeman mempelai wanita," ucapnya. 

Seketika para tamu pun kaget dan tertawa. Sementara mempelai pria sampai mendorong istrinya karena kesalahan yang dilakukan.

Baca Juga: Punya Impian Pasta Pernikahan, Ranty Maria Kebentur Adat Manado

Sementara itu, mempelai perempuan sadar akan kesalahan yang terjadi dan malah ikutan tertawa. Setelahnya,  proses sungkeman pun malah menjadi penuh tawa karena insiden tersebut. 

Load More