SuaraJogja.id - Cuplikan video Melinda Rohita alias BTR Meyden, seorang pro player Mobile Legends, menuai sorotan publik. Gadis yang kerap tayang live di TikTok ini salah menyebut Gubernur Jawa tengah Ganjar Pranowo sebagai Ginanjar Sumarstono.
Video yang diambil dari akun TikTok Meyden itu diunggah ke Twitter, salah satunya oleh akun @ndagels, Selasa (30/8/2022). Di video itu, ia menceritakan pengalamannya bertemu Ganjar Pranowo.
"Gua pernah ketemu Ginanjar, eh, Ginanjar kan ya? Yang gubernur Jawa itu. Nah, gua lagi duduk nih, guys. Gua lagi duduk nunggu gua main. Terus gua ditepuk [pundak]. Gua lihat, 'Kenapa ya, Om?'" jelas Meyden.
Memanggil "om", dirinya mengaku tak tahu bahwa pria yang menepuk pundaknya itu adalah Ganjar Pranowo. Lalu, lanjut Meyden, dirinya kemudian dipuji oleh Ganjar Pranowo.
Baca Juga: Komunitas Warteg Dukung Ganjar Jadi Capres, Sebut Bawa Kemajuan untuk PKL dan Pedagang Pasar
"'Kamu main gim cewek sendirian ya?' 'Iya, Om,' gua bilang. 'Wah, kamu keren ya.' Ditepuk-tepuk gua, guys. 'Iya, iya, Om', gua bilang. 'Aku yakin kamu pasti sukses di dunia gim. Semangat ya,' katanya. Ternyata beneran, guys," kata Meyden.
Ia pun menerangkan soal ucapan ibunya bahwa jika dirinya didoakan oleh orang dengan jabatan tinggi, maka harapan yang dilontarkan itu akan terkabul. Meyden kemudian loncat-loncat kegirangan lantaran kini ia diketahui telah menjadi seorang pro player Mobile Legends.
"Terima kasih, Pak Ginanjar. Pak Ginanjar Sumarstono... apa? Eh... eh, sembarangan anj***," celetuknya, kemudian mengecek di ponsel nama orang yang dia maksud.
Ia pun terbata-bata ragu menyebtu antara Ganjar dengan Ginanjar, sambil bertanya pada warganet yang menyaksikan video live-nya di TikTok. Masih ragu, ia akhirnya kembali mencari nama sang pejabat di internet.
"Pak Ganjar ya? Gubernur Jawa. Eh, gue salah nomong kagak sih? Ganjar! Ganjar Pranowo!" serunya, disusul tawa terbahak-bahak menyadari kesalahannya.
Baca Juga: Hasil Survei: Elektabilitas Prabowo Subianto Terus Dibayangi Ganjar dan Anies
"Pak Ganjar Pranowo! Astagfirullahalazim. Maaf, Pak Ganjar. Maaf Pak Ganjar, gua salah nyebut nama, Pak Ganjar," ucap dia.
Meyden kemudian bertanya-tanya apakah dirinya bisa dipidana gara-gara salah menyebut nama orang. Ia pun melangkah mundur menjauh dari kamera, lalu membungkukkan badan untuk kembali meminta maaf.
"Pak Ganjar, maafin gua, Pak Ganjar, tapi sumpah ya, Pak Ganjar terima kasih udah pernah nepuk-nepuk pundak gua, sampai gua, 'Om kenapa, Om?'" tambahnya, memiring-miringkan badan dan kepala, mempraktikkan sikapnya dalam cerita tersebut.
Hingga Rabu (31/8/2022) pagi, cuitan yang memuat video BTR Meyden itu telah disukai lebih dari 5.000 pengguna Twitter, dengan dibanjiri berbagai komentar yang menyorot kesalahan Meyden menyebut nama Ganjar Pranowo.
"Meyden lama-lama makin ke sana makin ke sini dan kemari," komentar seorang netizen.
"Gara-gara ni Ginanjar, gua jadi lupa nama aslinya siapa ya? Kok malah keinget Galih Ginanjar," ungkap pengguna Twitter lainnya.
"Jujur malu banget nontonnya. Mungkin gue masih satu generasi sama ini cewek. Tapi makin lama makin enggak bisa dipungkiri kalau kayak orang-orang tua bilang, young adult zaman sekarang makin enggak ada sopan santun aaa kesel," tulis yang lain.
Berita Terkait
-
Beda Pendidikan Hetty Andika Perkasa vs Siti Atikoh, Adab Temani Suami Kampanye Dibanding-bandingkan
-
Profil dan Biodata Widy, Roamer Andalan Team Liquid ID dan Kunci Juara MPL ID S14
-
Ucapkan Selamat ke Prabowo, Wajah Glowing Ganjar Pranowo Bikin Salfok: Cocok Jadi Influencer
-
Terungkap! Ini Penyebab Ganjar Tak Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran
-
Beda Sikap Anies dan Ganjar Pranowo di Pelantikan Prabowo: Datang Langsung vs Lupa Selamati Gibran
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Warga Cerme Kulon Progo Kembangkan Biofarmaka Jadi Produk Herbal
-
Jogja Uji Coba Program Makan Siang Gratis, Mahasiswa Perhotelan Siap Diterjunkan ke Sekolah
-
Masih Ada Bangunan Masjid Berdiri di Area Proyek Tol Jogja-Solo-YIA, Begini Penjelasan Kontraktor
-
Penemuan Mayat di Ring Road Kentungan Sleman Ternyata Korban Tabrak Lari, Polisi Amankan Dua Pelaku
-
Amankan Lima Terduga Pelaku Pembacokan di Jambusari, Polisi Pastikan Sleman Tetap Kondusif