SuaraJogja.id - Marc Klok turut angkat suara terkait performa Persib Bandung yang terseok-seok di beberapa pertandingan awal Liga 1 musim 2022/2023.
Seperti yang telah diketahui bersama, jika performa Persib Bandung di awal musim Liga 1 jauh dari ekspektasi yang diinginkan oleh para penggemar setianya.
Hingga pekan ke-7 Liga 1 musim 2022/2023 Persib Bandung hanya menang 2 kali dari 7 laga yang telah dijalani. Mereka hanya mencatatkan 4 kali kekalahan dan 1 kali hasil imbang.
Mirisnya, dengan diisi skuat yang muumpuni, Persib Bandung justru berada dua tingkat di atas zona degradasi dengan raihan 7 poin. Sejauh ini tim kebanggaan masyarakat Bandung tersebut menjadi klub dengan jumlah kebobolan paling benyak dengan 17 gol hingga pekan ke-7 di Liga 1 musim 2022-2023.
Marc Klok pun menyadari jika kondisi tim yang dibelanya saat ini berada pada performa buruk, bahkan dia merasa tidak senang dengan situasi saat ini. Pemain naturalisasi Timnas Indonesia tersebut menyebut jika saat ini Persib Bandung bukan lagi sebagai tim juara, melainkan tak ubahnya tim degradasi.
"Ya pasti kita tidak senang dengan situasi sekarang. Kita ada tim juara, tapi sekarang kita main seperti tim degradasi," kata Klok.
Pemain berdarah Belanda tersebut mengaku tak senang jika timnya selalu menerima kekalahan, tapi ia sadar jika ini bagian dari hukum yang terjadi dalam sepak bola.
"Kami kalah terus dan tentu manajemen tak senang dengan situasi. Tapi ini juga sepak bola, tidak bisa selalu positif dan naik," kata dia
Ucapan Marc Klok yang mengklaim jika Persib Bandung merupakan tim juara mendapat cibiran dari netizen. Pasalnya bagi mereka istilah itu kurang pantas pasalnya Maung Bandung sudah 8 tahun lamanya sudah tidak merasakan juara lagi.
Baca Juga: Deretan Pemain Timnas Indonesia yang Kiprahnya Meredup di Liga 1 Jelang Hadapi Curacao
"Tim juara versi masyarakat jabar x,, 8 tahun puasa kok tim juara," ungkap salah seorang netizen.
"8 tahun gak pernah juara kok bilang tim juara," kata netizen yang lain.
"Marc klok mimpi masi di persija kali yaa. bilang persib tim juara, udah tau persib puasa gelarr," ucap netizen lainnya.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Yogyakarta Darurat Parkir Liar: Wisatawan Jadi Korban, Pemda DIY Diminta Bertindak Tegas!
-
Pemulihan Aceh Pascabencana Dipercepat, BRI Terlibat Aktif Bangun Rumah Huntara
-
Optimisme BRI Hadapi 2026: Transformasi dan Strategi Jangka Panjang Kian Matang
-
Tanpa Kembang Api, Ribuan Orang Rayakan Tahun Baru dengan Doa Bersama di Candi Prambanan
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja