SuaraJogja.id - Shin Tae-yong mengaku jika proses pemusatan latihan yang dilakukan oleh Timnas Indonesia U-19 proyeksi kualifikasi Piala Asia U-20 berjalan lancar.
Dilansir dari laman resmi PSSI, pelatih asal Korea Selatan tersebut mengatakan jika saat ini tim sedang melatih fokus taktikal dan situasi pertandingan.
Meski ada beberapa hal yang harus diperbaiki dalam tim, Shin Tae-yong mengaku jika road map yang ada dalam program latihan berjalan lancar.
Shin Tae-yong juga memperhatikan pergerakan para pemainnya agar lebih ekplosif. Ia menekankan kepada anak asuhnya agar tidak hanya menunggu bola yang datang, melainkan ia meminta kepada Ronaldo Kwateh dkk harus lebih aktif dan agresif lagi.
"Saat ini, fokus taktik dan situasi pertandingan. Road map program latihan berjalan lancar. Meski begitu masih ada perbaikan-perbaikan untuk tim ini, seperti pergerakan yang lebih eksplosif. Contohnya saat bola datang, jangan menunggu, harus lebih aktif dan agresif,” tambah Shin Tae-yong.
Mendengar pengakuan Shin Tae-yong terkait kondisi Timnas Indonesia U-19 proyeksi kulaifikasi Piala Asia U20 2023, membuat para penggemar sepak bola tanah air dan netizen mengaku sudah tidak sabar ingin melihat Garuda Nusantara kembali beraksi di atas lapangan hijau.
"Tidak sabar ingin nonton lagi," ungkap salah seorang netizen.
"Sok Genjoot terus coach," ucap netizen yang lain.
"Semoga sukses selalu coach sty," kata netizen lainnya.
Baca Juga: Shin Tae-yong Minta Pemain Abroad Lebih Baik Lagi, Netizen Prediksi Formasi Pemain
"Kasih penampilan terbaik coach, pemain yang mental lembek sikat aja jangan dikasih ampun. Kami percaya padamu coach semoga hasil positif menyertai skuad Garuda Nusantara di kualifikasi afc u-20," harap netizen lain.
Timnas Indonesia U-19 dijadwalkan akan mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dari tanggal 14-18 September 2022 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Skuat Garuda Nusantara berada di Grup F Kualaifikasi Piala Asia U-20 bersama tiga negara lainnya, yakni Vietnam, Timor Leste, dan Hongkong. Timnas Indonesia U-19 rencananya dijadwalkan akan bertolak ke Surabaya pada hari Rabu (7/8/2022) mendatang.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
DIY Darurat PHK, Apindo: Subsidi Upah Harus Lebih Besar dan Panjang
-
Rp5,4 Miliar untuk Infrastruktur Sleman: Jembatan Denokan Hingga Jalan Genitem Kebagian Dana
-
Petugas TPR Pantai Bantul Merana: Tenda Bocor, Panas Terik, Hingga Risiko Kecelakaan
-
Misteri Bayi Terlantar di Rongkop: Mobil Sedan Diduga Terlibat, Polisi Buru Pelaku
-
DANA Kaget: Saldo Gratis Menanti Anda, Amankan Sebelum Kehabisan di Sini