SuaraJogja.id - Manchester United berhasil taklukkan pemuncak klasemen sementara Liga Inggris pada Minggu (5/9/2022). Anak asuh Erik Ten Hag mampu mengentaskan perlawanan Arsenal dengan skor 3-1.
Erik Ten Hag memuji kecepatan Manchester United saat mereka berhasil memutus rekor tak terkalahakan Arsenal di 5 laga awal Liga Inggris musim 2022-2023.
Gol kemenangan Setan Merah atas Meriam London dicetak oleh pemain anyar mereka Antony dan dua gol lainnya berhasil diciptakan Marcus Rashford. Dan Ten Hag bersumpah ini baru permulaan.
Pelatih asal Belanda tersebut mengungkapkan jika Antony dan Marcus sama-sama bermain bagus, mereka selalu menjadi ancaman. Ia juga mengklaim jika serangan Manchester United sangat kuat, kreatif, dan memiliki kecepatan.
Baca Juga: Siapa Harry Maguire? Cerita 87 Detik Kapten Manchester United Baru Masuk Lapangan, Kena Kartu Kuning
"Ini adalah pertama kalinya mereka bermain bersama dan penampilan ini sangat bagus untuk dilihat," ucap Ten Hag.
Setelah dua kekalahan memalukan dari Brighton dan Brentford, fans United sekarang memimpikan gelar juara. Namun pelatih berkepala plontos tersebut menjelaskan jika dirinya tidak memiliki pikiran ke arah sana, tapi menurutnya skuat Setan Merah menuju ke jalur juara.
"Kami harus terus mendorong, sikap dan mentalitas, menetapkan standar tinggi setiap hari, kami harus melakukan yang lebih baik, ada banyak ruang untuk perbaikan. Setiap orang harus mengerahkan kemampuan maksimal mereka ke Carrington. Sejak hari pertama kami menetapkan standar tinggi," imbuhnya.
Di sisi lain, Erik Ten Hag memberikan pujian terhadap Arsenal karena telah bermain bagus, namun ia mengklaim jika timnya memiliki pertahanan yang baik.
"Arsenal bermain bagus tetapi kami bertahan dengan baik – saya tidak pernah merasa mereka akan menghancurkan kami."
Baca Juga: 4 Fakta Menarik dan Hasil Pertandingan Liga Inggris Pekan ke-6
Bagi Rashford, itu adalah gol pertamanya ke gawang Arsenal sejak mencetak dua gol ke gawang mereka pada Februari 2016 dalam debutnya di Premier League dalam kemenangan 3-2.
Berita Terkait
-
Hasil Liga Inggris: Arsenal Tertahan di Laga Pamungkas Goodison Park
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Manchester United vs Manchester City, Erling Haaland Dipastikan Absen
-
Manchester United Dipermalukan Mantan, Ruben Amorim: Begitulah Sepak Bola
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Tanggapi Langkah Tarif Trump, Wali Kota Jogja: Kuatkan Produk Lokal!
-
Masa WFA ASN Diperpanjang, Pemkot Jogja Pastikan Tak Ganggu Pelayanan Masyarakat
-
Kurangi Kendaraan Pribadi Saat Arus Balik, Menhub Lepas 22 Bus Pemudik di Giwangan
-
Puncak Arus Balik H+3 dan H+4, 350 Ribu Kendaraan Tinggalkan DIY
-
Gunung Merapi Masih Luncuran Ratusan Lava, Simak Aktivitas Terkini Sepekan Terakhir