SuaraJogja.id - Seorang perempuan diduga mahasiswa yang sedang kuliah di Malang memprotes bantuan biaya hidup dari KIP Kuliah sebesar Rp700 ribu per bulan. Ia menuliskan sebuah caption di akun TikTok.
Judulnya tertulis, "Dear pak Kemendikbud." "Gimana ya ngomongnya, sebenarnya 700/bulan buat hidup di Malang itu ga cukup," tulisnya.
Tangkapan layar ini diunggah @collegemenfess, Minggu (11/9/2022), hingga mendapat 500 lebih komentar yang sebagian besar menyayangkan sikap mahasiswa tersebut. Banyak yang beranggapan, perempuan tersebut terkesan sebagai orang yang mampu berdasarkan penampilannya.
Seorang warganet pun berkomentar pedas terhadap sosok perempuan tersebut. Cuitannya sampai mendapatkan lebihd ari 2.000 likes.
Baca Juga: Buka Olimpiade Informatika Internasional, Mendikbud Nadiem: Kami Telah Mendapatkan Kepercayaan
"Mental pengemis, tp lifestyle selebritis," tulisnya.
Lain lagi dengan salah satu netizen lainnya, yang menyindir perempuan tersebut butuh uang lebih untuk bergaya. "Ga cukup buat gaya²an kali, dia mo keliatan modis. Situ kuliah apa model fashion week?" tulisnya.
Warganet lainnya malah menduga jika bantuan KIP Kuliah salah sasaran karena diperoleh sosok perempuan tersebut.
"Orang kek gini ga pantes dapet bantuan dan semakin membuktikan kalo sebagian bantuan yg dikasi tu ga tepat sasaran. Kek gini nyakitin ati orang yg gabisa kuliah gegara beasiswanya ga lolos anjirrr," tulisnya.
Ada juga yang malah membandingkannya dengan kebutuhan hidup di kota lain.
Baca Juga: Daftar PTN yang Membuka Jalur Mandiri 2022 dengan KIP Kuliah
"di Serang yang notabenenya idup mahal seminggu 250 masih bisa nabung 50-70 :) MALANG APA APA MASIH MURAH ANJER, YANG MAHAL GAYA IDUP LU. dosa gak gua ngomong gitu met?" tulisnya.
Berita Terkait
-
Demi Efisiensi Anggaran, Pendidikan Dikorbankan: Bijakkah Keputusan Ini?
-
Publik Ngamuk Buntut Efisiensi Bikin Dana KIP Kuliah dan Beasiswa Dipangkas
-
Efisiensi Bikin Dana KIP Kuliah dan Beasiswa Dipangkas, Publik Ngamuk: Pemerintah Zalim!
-
Link Pendaftaran KIP Kuliah 2025 Sudah Dibuka: Bebas Uang Kuliah hingga Bantuan Biaya Hidup
-
Pendaftaran KIP Kuliah 2025 Sampai Kapan? Ini Jadwalnya
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan