SuaraJogja.id - Saat berkendara selain mematuhi lalu lintas, pengendara juga perlu berhati-hati ketika menemui turunan, tanjakan hingga tikungan yang tajam.
Hal ini menjadi salah satu hal yang penting, pasalnya keselamatan pengendara juga diperhitungkan, apalagi jika pengendara tersebut membawa muatan yang cukup banyak.
Sama halnya yang dialami pengendara sepeda motor yang membawa muatan galon ini. Dalam sebuah video yang diunggah ulang akun @timelinejowo di media sosial Instagram ini viral usai kejadian unik yang menimpanya.
Dalam video tersebut pengendara sepeda motor dengan muatan galon ini tengah melaju kencang pada jalanan turunan di sebuah pemukiman yang masih dipenuhi pohon-pohon tinggi.
Terlihat dalam video tersebut, pengendara ini mengaku tengah melaju kencang hingga menyebabkan salah satu galon yang dibawanya terpental jatuh.
Namun saat berhenti pengendara motor ini mencari galon miliknya yang terjatuh tersebut, pasalnya dirinya merasakan dan mendengarkan bunyi galon jatuh tersebut.
Sesaat setelah dicari-cari, galon yang jatuh tersebut tidak ditemukannya dimanapun, tapi saat dirinya melongok ke atas salah satu galonnya tersangkut di salah satu pohon di pinggiran sungai.
Letak galon tersebut tersangkut di pohon cukup tinggi sehingga membuat pengemudi sepeda motor keheranan dengan apa yang dialaminya.
Melihat fenomena tersebut, pengemudi sepeda motor ini menceritakan kejadian uniknya sembari tertawa karena tidak percaya galonnya bisa tersangkut di atas pohon.
Baca Juga: Menguak Identitas Hacker Bjorka, Diambil dari Nama Pohon atau Nama Kota?
Unggahan video singkat tersebut lantas membuat warganet membanjiri kolom komentar unggahan tersebut.
"Penunggu pinjam galon buat ambil air," tulis salah satu warganet.
"Kayaknya ada yang nerbangin mas," tulis salah satu komentar warganet.
"Juara Olimpiade matematika tolong hitungannya gimana," komentar warganet lainnya.
"Terlalu ngebut supranya nih," tulis warganet di kolom komentar.
"Tolong dijelaskan hukum fisikanya gimana," komentar warganet di Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
5 Alasan Transportasi Bus Masih Jadi Pilihan untuk Jarak Jauh
-
Ulah Polos Siswa Bikin Dapur SPPG Heboh: Pesanan Khusus Lengkap dengan Uang Rp3.000 di Ompreng!
-
Numpang Tidur Berujung Penjara: Pria Ini Gasak Hp Teman Kos di Sleman
-
Waduh! Terindikasi untuk Judol, Bansos 7.001 Warga Jogja Dihentikan Sementara
-
Dijebak Kerja ke Kamboja: Pemuda Kulon Progo Lolos dari Sindikat Penipuan hingga Kabur Lewat Danau