SuaraJogja.id - Persebaya Surabaya kembali menelan kekalahan di pekan ke-10 BRI Liga 1 musim 2022-2023 dari RANS Nusantara FC dengan skor tipis 2-1 (15/9/2022).
Kekalahan ini menjadi kekalahan ketiga beruntun yang dialami oleh klub kebanggaan masyarakat Surabaya. Setelah dalam dua laga sebelumnya pasukan Bajul Ijo harus mengakui keunggulan PSM Makassar dengan skor akhir 3-0 dan kalah tipis di kandang atas Bali United dengan skor 0-1.
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, sangat menyayangkan karena harus mengalami kekalahan atas RANS Nusantara. Padahal anak asuhnya sempat unggul 1-0 atas lawannya, namun klub milik Raffi Ahmad tersebut mampu comeback dan memenangkan pertandingan dengan skor akhir 1-2.
"Sangat disayangkan sekali pertandingan home kami kehilangan poin, di mana kami sempat unggul 1-0 akhirnya kami kalah 2-1," ungkap Aji Santoso seperti dikutip dari akun Instagram @surabayafans.27.
Baca Juga: Aji Santoso Lemes Persabaya Hattrick Kalah di Kandang, Pantes Bonek Kecewa Hingga Ngamuk
”Tetapi tentunya harus dilihat seperti apa perjalanan tim ini, terus dengan komposisi yang seperti tadi kami main. Tentunya harus dilihat juga, banyak sisi, banyak aspek," imbuhnya.
Di sisi lain Aji Santoso akan bertanggung jawan atas hasil buruk yang diperoleh Persebaya Surabaya saat melawan RANS Nusantara FC di Gelora Delta Sidorjo.
"Saya bertanggung jawab dengan hasil ini, kontrak saya sampai 2024, apa pun yang menjadi keputusan manajemen tentunya saya harus bertanggungjawab karena saya sebagai head coach," kata Aji Santoso.
Seusai pertandingan terjadi kericuhan, para suporter fanatik Persebaya Surabaya turun dari tribun memasuki lapangan pertandingan. Hal itu dilakukan sebagai bentuk ketidakpuasan Bonek atas hasil buruk yang diperoleh Bajul Ijo secara beruntun.
"Aji stay, rombak pemain nang putaran ke 2," kata salah seorang Bonek Mania
Baca Juga: Bonek Ricuh Persebaya Dipermalukan Klub Raffi Ahmad Hingga Polisi Tembak Gas Air Mata
"Ini ngak semua salah pelatih tapi salah management dan pemilihan pemain," ungkap Bonek yang lain.
Berita Terkait
-
Pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya Dipastikan Bakal Digelar di Bali
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Performa Gemilang Rayhan Hannan, Kode Keras untuk Gerald Vanenburg?
-
Dipantau Gerald Vanenburg, Gelandang Timnas Indonesia U-20 Pilih Cuek: Urusan Yang di Atas
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Guru Besar UGM Terlibat Kasus Kekerasan Seksual: Korban Pilih Damai, Ini Alasannya
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM