SuaraJogja.id - Jude Bellingham menjadi salah satu pemain muda yang banyak mendapat perhatian dari klub-klub besar Eropa. Penampilannya besama Borussia Dortmund musim ini cukup menyita perhatian publik setelah beberapa kali menjadi kunci permainan di lini tengah Dortmund.
Chelsea dan Manchester United termasuk di antara lima klub Eropa yang tertarik untuk mengontrak Jude Bellingham musim panas ini.
Pemain berusia 19 tahun itu bergabung dengan Borussia Dortmund dengan nilai transfer 25 juta poundsterling atau setara Rp421 miliar dari Birmingham City dua tahun lalu.
Sebelumnya dia sempat menolak Manchester United demi pindah ke Jerman dan bermain bersama Dortmud, tetapi Setan Merah menolak untuk menyerah dalam mengejar remaja yang memiliki potensi besar tersebut.
Dilansir dari The Sun (22/9/2022), Manchester United ikut dalam perburuan transfer Bellingham bersama dengan empat klub lainnya.
Raksasa Liga Premier Chelsea, Manchester City dan Liverpool juga ingin mengontrak Bellingham sementara dari Liga Spanyol, Real Madrid menjadi klub terdepan untuk menggunakan jasa Billingham dalam menjalankan regenerasi Madrid.
Diketahui, Real Madrid sedang mencari pemain tengah untuk menjadi regenerasi setelah Luka Modric dan Kroos usianya tidak muda lagi dan kontaknya bersama Real Madrid akan segera habis.
Tapi, Borussia Dortmund memberi nilai 130 juta poundsterling atau sekitar Rp2,1 triliun untuk bintang muda tersebut. Billingham akan menjadi pemain Inggris termahal sepanjang masa melebihi Jack Grealish yang kepindahannya senilai 100 juta poundsterling (Rp1,6 triliun) ke Man City tahun lalu.
Sejak tiba di Signal Iduna Park, dia telah mencetak 13 gol dan 18 assist, menjadikannya salah satu pemain paling berharga di klub. Bellingham sudah membuat penampilan ke-100 untuk Dortmund pekan lalu.
Baca Juga: Lima Transfer Pemain Terburuk dalam Sejarah Sepak Bola Modern
Penampilannya yang konsisten juga membuatnya mendapatkan tempat reguler di skuad Inggris asuhan Gareth Southgate. Tahun lalu Bellingham menjadi pemain Inggris termuda yang tampil di turnamen besar ketika ia tampil sebagai pemain pengganti melawan Kroasia pada perhelatan Euro 2020.
Berita Terkait
-
Harga Emas Antam Terbaru, Melonjak Lagi Jadi Rp1,975 Juta per Gram
-
Daftar Harga Motor Yamaha April 2025, Cek Xmax Makin Menarik!
-
Meroket, Harga Emas di Pegadaian Tembus Rp2 Juta per Gram
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
IHSG Diproyeksikan Masih Terperangkap di Zona Merah pada Perdagangan Hari Ini
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Omzet Ratusan Juta dari Usaha Sederhana Kisah Sukses Purna PMI di Godean Ini Bikin Menteri Terinspirasi
-
Waspada Jebakan Kerja di Luar Negeri, Menteri Ungkap Modus PMI Unprosedural Incar Anak Muda
-
Dana Hibah Pariwisata Sleman Dikorupsi? Bupati Harda Kiswaya Beri Klarifikasi Usai Diperiksa Kejari
-
Empat Kali Lurah di Sleman Tersandung Kasus Tanah Kas Desa, Pengawasan Makin Diperketat
-
Guru Besar UGM: Hapus Kuota Impor AS? Petani Lokal Bisa Mati Kutu