SuaraJogja.id - Aktor dan content creator Cameo Project, Reza Nangin mengaku pernah menjadi pecandu narkoba sejak usianya masih sangat belia. Hal itu ia sampaikan saat menjadi bintang tamu di podcast Daniel Mananta.
Sebelumnya, ia menceritakan kisah hidupnya yang bisa dibilang cukup menyedihkan. Di mana ia terlahir dari keluarga broken home yang mengakibatkan dirinya merasa menjadi manusia yang tidak berharga.
Tak tanggung-tanggung, ia bahkan mulai mencicipi heroin alias putaw untuk pertama kalinya pada usia 13 tahun. Namun, ia mengaku kondisi tersebut tidak bertahan lama, yakni kurang lebih setahun. Alasannya, heroin atau putaw itu terasa pahit untuknya.
“Tapi aku nggak suka rasanya. Pahit,” ujarnya dalam podcast Daniel Mananta Network.
Baca Juga: Digerebek Polisi, Pengedar Sabu di Talang Padang Sembunyi di dalam Sumur
Sayangnya, kehidupannya yang berkutat dengan barang-barang terlarang itu masih terus berlangsung. Ia lantas beralih ke sabu pada usianya yang ke-14 tahun atau kelas 1 SMP. Ketika itu, untuk pertama kalinya, ia mengalami hal yang sama sekali tidak terduga.
Pasalnya, ia mncoba ekstasi itu karena diberikan oleh orang tuanya, yakni sang ibu. Hingga kini, ia mengaku masih tidak mengerti alasan ibunya memberikan barang tersebu kepadanya.
“Mungkin ibu saya berpikir mending dapat barang begituan dari dia ya daripada orang lain,” katanya menebak.
Hingga ia menginjak bangku SMA, ia masih berada pada pengaruh narkoba tersebut. Bahkan, pada saat itu, aksesnya justru dipermudah oleh sepupunya yang ternyata juga pemakai narkoba.
Kehidupannya mulai terlihat berubah saat ia mengikuti ajakan tante dan omnya untuk pindah ke Singapura, pada tahun 2003. Di sana, ia bertemu dengan seorang pendeta India yang termasyhur namanya, yakni Amos Jayarathnam.
Baca Juga: Jual Sabu ke Polisi yang Menyamar, Pemuda di Pidie Ditangkap
Pertemuannya dengan Pendeta tersebutlah yang membewanya pada sebuah ayat Al-kitab yang mengubah hidupnya.
“Itu adalah ayat Al-Kitab yang mengubah hidup gue, dari tahun 2003 sampai saat ini,” ucap Reza Nangin menambahkan.
Sepulangnya dari Singapura, ia lantas mengambil sekolah teologi hingga lulus, yang mana sebelumnya ia pernah mengalami DO pada kuliah sebelumnya.
Belajar dari pengalaman pahit hidupnya tersebut, Reza Nangin kini mengaku akan berusaha semaksimal mungkin untuk menjadi orang tua yang baik untuk anaknya.
Kontributor suarajogja: Dinna Lailiyah
Berita Terkait
-
Keajaiban di Menit Terakhir, Mary Jane Lolos dari Hukuman Mati, Kini Dipulangkan ke Filipina
-
Mary Jane Veloso Akan Pulang ke Filipina, Ibunya Malah Khawatir: Lebih Baik Tetap di Indonesia!
-
Sosok Robby Adriansyah, Petugas Lapas Tanjung Raja yang Dimutasi Usai Viralkan Napi Pesta Narkoba
-
Miliaran Harga Narkoba yang Menjerat Mary Jane Veloso Hingga Dijerat Hukuman Mati
-
389 Kg Sabu Seharga Rp 583 Miliar Disita di Dekat Kampung Ambon, Kapolda Metro Jaya Bangga Sama Anak Buahnya
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M15 5G
-
Membuka Mata tentang Pendidikan Inklusif Lewat Film 'Bird of a Different Feather'
-
Tragis, Kakek Asal Bantul Tewas Dihantam Mobil Saat Menyeberang Ring Road Selatan
-
Takaran Tera Tak Sesuai, Empat SPBU di Jogja Ditutup
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem