Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Ilham Baktora | Wahyu Turi Krisanti
Rabu, 28 September 2022 | 13:40 WIB
Olah TKP atas penemuan orok bayi di Pantai Parangkusumo Bantul, Rabu (28/9/2022). (SuaraJogja.id/HO-Polres Kretek)

SuaraJogja.id - Sesosok jasad orok berjenis kelamin laki-laki ditemukan oleh seorang driver ojek di Pantai Parangkusumo, Bantul, Rabu (28/9/2022). Hingga saat ini belum diketahui bayi tersebut hasil aborsi atau bukan.

"Pada hari Rabu (28/9/2022) pukul 05.30 WIB di Mancingan RT 02 Parangtritis Kretek Bantul atau pinggir pantai sebelah timur Kalimati Parangkusumo telah ditemukan orok bayi," kata Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry, Rabu.

Penemuan orok bayi tersebut bermula saat Endri Purnomo (54) yang berprofesi sebagai driver ojek bersantai di Pantai Parangkusumo setelah mengantarkan penumpang ke Manding, Bantul. Saat itu, ia tengah berjalan-jalan dan melihat benda aneh tergeletak di pinggir pantai.

"Saksi mencurigai benda tersebut merupakan orok bayi kemudian memanggil saksi lain, Suprapti (52) dan menguatkan bahwa benda tersebut adalah orok bayi," jelasnya.

Baca Juga: Bayi Kembar Tiga Berhasil Lahir di Belitung, Begini Cerita Haru di Balik Proses Persalinannya

Atas penemuan tersebut, selanjutnya saksi melaporkan ke Polsek Kretek untuk dilakukan olah TKP. Dari hasil olah TKP tim identifikasi SPKT Polres Bantul dan pemeriksaan tim medis Puskesmas Kretek bayi tersebut telah dilahirkan 3 jam sebelum ditemukan atau sekitar pukul 02.00 WIB.

Diketahui, usia bayi tersebut 5 bulan dalam kandungan, berjenis kelamin laki-laki dengan panjang 26 cm dan berat 500 gram. Orok bayi tersebut kemudian dibawa ke Polsek Kretek untuk selanjutnya dibawa ke RS Bhayangkara Polda DIY.

"Kami belum bisa memastikan bayi yang ditemukan hasil aborsi atau tidak. Kami masih menunggu hasil dari pihak medis dimana sekarang bayi tersebut dibawa ke RS Bhayangkara untuk proses lebih lanjut," katanya.

Load More