Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Ilham Baktora
Jum'at, 30 September 2022 | 07:23 WIB
Kelinci Berenang di Bak Kamar Mandi (Instagram/@ndagel.crew)

SuaraJogja.id - Tingkah laku yang menggemaskan, membuat sebagian orang memilih untuk memelihara kelinci di rumah. Hanya saja, kelinci juga sering melakukan berbagai tindakan yang tidak biasa, contohnya kelinci yang viral di video ini. 

Perlu diketahui bahwa kelinci biasanya dipelihara di dalam kandang atau di dekat halaman rumah. Tujuannya agar kelinci bisa bebas bermain dengan bebas dan tidak stress, ketika dipelihara oleh majikannya. 

Biasanya kelinci dilepas begitu saja, dengan harapan mereka bisa bergerak lincah dan melakukan aksi-aksi yang menggemaskan. Sayangnya, ketika kelinci dibuat terlalu bebas maka terjadi insiden yang tidak terduga. 

Contohnya seperti yang diunggah dalam video @ndagel.crew. Video ini memperlihatkan perempuan yang awalnya ingin masuk ke dalam kamar mandi. Mungkin ini buang hajat, mandi atau sekedar untuk mencuci tangan. 

Baca Juga: Sambil Gendong Anak, Wanita Tega Curi Tas Anak Muda yang Tengah Asyik Berenang

Singkat cerita, kamar mandi pun dibuka dan betapa kagetnya dia karena di bak air ada sosok hewan hitam yang sedang berenang. Ternyata hewan tersebut adalah kelinci miliknya yang sedang santai berenang di bak tersebut. 

Mungkin dirinya mengira itu adalah kolam renang, sehingga dengan santainya berenang di bak mandi itu. Padahal bak mandi fungsinya sebagai penadah air dan air di dalamnya dipakai untuk keperluan sehari-hari. 

"Wah kelincinya berenang," tulis keterangan video. 

Video ini pun mendapatkan berbagai komentar dari warganet, yang memberikan komentar yang beragam. 

"Kelinci: awalnya aku loncat-loncat eh kok kecebur gak ditolongin itu loh," balas warganet. 

Baca Juga: Berjemur hingga Berenang Bareng sang Bunda, 5 Potret Gemas Baby Izz di Yunani

"Ya harusnya ditolong loh," imbuh warganet. 

"Sumpah saya kira itu tikus," tutur warganet. 

"Bukannya ditolong malah divideoin hahahaha," jelas warganet. 

"Yah padahal lagi berendam eh malah diganggu," ujar warganet. 

"Sekilas mirip kambing eh ternyata kelinci," ungkap warganet. 

"Oh ini yang namanya kelinci laut," kata warganet. 

"Kelinci: renang matamu ini aku kecebur mbak," komentar warganet. 

Hingga kini komentar masih terus berdatangan, dan video telah mendapatkan 24 ribu lebih like dari warganet di Instagram. 

Kontributor : Dinar Oktarini

Load More