SuaraJogja.id - Presiden Klub Arema FC, Gilang Widya Pramana atau yang lebih akrab dengan sebutan Juragan99 mengeluarkan pernyataan jika dirinya akan bertanggungjawab atas biaya pengobatan korban yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang (1/10/2022).
Hal itu diungkapkan langsung oleh sang Presiden Klub saat jumpa pers (2/10/2022). Gilang Widya Pramana mendoakan korban yang meninggal dunia mati dalam keadaan khusnul khotimah. Ia juga berharap korban yang saat ini menderita luka-luka dan dirawat di rumah sakit agar segera diberikan kesembuhan.
"Semoga semua korban yang meninggal dunia khusnul khotimah. Korban yang luka segera diberikan kesembuhan," ucap Juragan99 sapaan akrab Presiden klub Arema FC.
Gilang juga menegaskan jika dirinya akan menanggung biaya pengobatan dan perawatan para korban insiden yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang pada Sabtu Malam. Pihaknya juga akan memberikan santunan berupa uang tunai kepada keluarga korban yang meninggal dunia.
Baca Juga: Bela Aksi Tembak Gas Air Mata di Tragedi Kanjuruhan, Nikita Mirzani: Daripada Polisi Mati Konyol
Presiden klub Arema FC tersebut menyebutkan jika pihaknya akan memberikan santunan Rp10 juta kepada keluarga korban yang meninggal dunia akibat insiden yang terjadi di Kanjuruhan.
"Untuk biaya pengobatan dan perawatan para korban akan kami tanggung. Kami juga akan menyantuni korban meninggal dunia sebesar Rp 10 juta," ucap Gilang Widya Pramana.
Pernyataan sikap Presiden klub Arema FC mendapat respon kurang enak dari kalangan pecinta sepak bola tanah air dan netizen Indonesia. Namun ada juga yang respect terhadap sikap Gilang Widya Pramana tersebut.
"Walaupun kematian ga bisa diganti sama uang, tapi respect sama arema. Semoga ini semua jadi pelajaran bagi seluruh panpel, pihak keamanan, dan juga federasi. Al-fatihah," kata salah seorang netizen.
"Sudah punya presiden yg all out trhadap club , eh tidak sejalan dengn suporrter ny yg hanya tau menang tanpa mau proses," ucap netizen yang lain.
Baca Juga: Tragedi Kanjuruhan: Duka Dunia dan Bendera Setengah Tiang Anggota Federasi FIFA
"Uang gada apa apanya dibandingkan dengan nyawa," sindir netizen lainnya.
Berita Terkait
-
Wolves U-21: Justin Hubner Bikin Kecewa!
-
Sebut Fuji Hanya Dekat, Verrell Bramasta Bikin Penggemar Tak Mau Berharap Soal Hubungan Keduanya
-
Pertamina Santuni Lebih Dari 32 Ribu Penerima Manfaat, Wujud Momen Ramadan
-
Arti 'We're Doomed': Bentuk Kekecewaan dan Putus Ada Netizen
-
Charles Lokolingoy Soroti Pentingnya Jeda Internasional untuk Mental Pemain
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Tanggapi Langkah Tarif Trump, Wali Kota Jogja: Kuatkan Produk Lokal!
-
Masa WFA ASN Diperpanjang, Pemkot Jogja Pastikan Tak Ganggu Pelayanan Masyarakat
-
Kurangi Kendaraan Pribadi Saat Arus Balik, Menhub Lepas 22 Bus Pemudik di Giwangan
-
Puncak Arus Balik H+3 dan H+4, 350 Ribu Kendaraan Tinggalkan DIY
-
Gunung Merapi Masih Luncuran Ratusan Lava, Simak Aktivitas Terkini Sepekan Terakhir