SuaraJogja.id - Juru Bicara (Jubir) Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) siap bertemu Anies Baswedan dalam silaturahmi politik pada Jumat (7/10/2022).
"Silaturahmi politik ini dilakukan atas kehendak bersama untuk menyatukan energi perubahan dan perbaikan untuk bangsa," kata Herzaky, Kamis (6/10/2022).
Dia mengatakan Anies dan AHY merupakan dua sahabat yang sudah berulang kali melakukan pertemuan, membahas isu-isu kemasyarakatan dan kebangsaan terkini.
"Pertemuan itu akan membahas dinamika seputar demokrasi Indonesia, maupun perubahan dan perbaikan yang akan dilakukan ke depannya," katanya pula.
Baca Juga: Ditanya Soal Rencana Pertemuan Dengan AHY Besok, Anies: Kata Siapa?
Dalam pertemuan nantinya AHY akan didampingi Sekjen Teuku Riefky, Bendahara Umum Renville Antonio, para wakil ketua umum, sekretaris majelis tinggi Partai Andi Mallarangeng, para Wasekjen, para kepala badan dan para kepala departemen.
Sebelumnya, AHY menghormati keputusan dan sikap politik yang diambil Partai Nasdem yang mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden dalam Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden pada 2024.
"Saya mengikuti dan juga menghormati keputusan dan sikap politik yang telah disampaikan partai sahabat kami, yaitu NasDem yang sudah mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden pada 2024," kata AHY.
Menurut dia, keputusan Nasdem untuk mengusung capres itu juga sudah dikomunikasikan sebelumnya dengan Demokrat, dan kemungkinan juga terhadap Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
"Yang jelas kita bertiga komunikasi sangat baik, 'chemistry' juga terus terbangun dengan erat, sehingga kami juga kedepankan semangat yang saling menghormati satu sama lain, karena setiap partai memiliki kedaulatan juga mekanisme internal yang harus kita hormati," katanya menegaskan. [ANTARA]
Baca Juga: Terkuak! Sejak Ikut Pilgub DKI, Gerindra Sudah Ramal Potensi Anies Bakal Jadi Capres Pesaing Prabowo
Berita Terkait
-
Ahok Datang, Anies Baswedan Absen Kampanye Akbar Pramono-Rano
-
Pendukung PKS Bakal Tercerai Berai di Pilgub Jakarta, Ikuti Jejak Anies Dukung Pramono-Rano?
-
Sekjen PDIP Sebut Kasus Formula E Anies Baswedan Ulah Jokowi, Netizen: Mulyono Jahat
-
Kompak Pakai Rompi 'JAKI', Pramono-Anies Blusukan Bareng di Cengkareng Jakbar
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Tren Meningkat saat Akhir Tahun, Pemkot Yogyakarta Optimis Target Penerimaan Pajak Daerah Tercapai
-
Jelang Pilkada Kota Yogyakarta, 1.300 Lebih Linmas Siap Dikerahkan Jaga Tiap TPS
-
Kegempaan di Gunung Merapi Meningkat, Ada Potensi Luncurkan Awan Panas Lagi
-
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M15 5G