SuaraJogja.id - Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo melantik sembilan kepala kepolisian daerah (kapolda) dan dua pejabat utama di lingkungan Mabes Polri, Selasa (18/10/2022). Nama Kapolda DIY sebelumnya, Irjen Pol Asep Suhendar resmi digantikan Irjen Pol Suwondo Nainggolan
"Hari ini, telah dilaksanakan serah terima jabatan 16 perwira tinggi Polri, sembilan di antaranya adalah kapolda," kata Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabag Penum) Divisi Humas Polri Kombes Nurul Azizah dikutip dari Antara, Selasa (18/10/2022).
Sembilan kapolda yang dilantik, yakni Irjen Pol Midi Siswoko sebagai Kapolda Maluku Utara, Irjen Pol Suwondo Nainggolan sebagai Kapolda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Irjen Pol Toni Harmanto sebagai Kapolda Jawa Timur (Jatim), dan Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo sebagai Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel).
Kemudian, Irjen Pol Rusdi Hartono sebagai Kapolda Jambi, Brigjen Andi Rian R. Djajadi sebagai Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel). Irjen Pol Setyo Budiyanto sebagai Kapolda Sulawesi Utara (Sulut), Irjen Pol Johanis Asadoma sebagai Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Irjen Pol Suharyono sebagai Kapolda Sumatera Barat (Sumbar).
Baca Juga: Pantau Jalur Perlintasan KA, Kapolda DIY: Wilayah Daop 6 Yogyakarta Aman Dilalui untuk Mudik Lebaran
Kemudian, dua pejabat utama Mabes Polri, yakni Irjen Pol Eko Indra Heri sebagai perwira tinggi di Bareskrim Polri dan Irjen Pol. Risyapudin Nursin sebagai Koordinator Staf Ahli Kapolri.
Mengulas sosok Irjen Pol Suwondo Nainggolan, sebagai Kapolda DIY yang baru, pria kelahiran 26 April 1972 ini merupakan lulusan Akpol pada 1994 lalu.
Pria 50 tahun ini cukup makan asam garam di bidang reserse. Tak hanya itu, di usia tersebut, Suwondo Nainggolan cukup berprestasi karena disebut sebagai jenderal termuda yang meraih bintang dua.
Kerap bersinggungan dengan tindak kriminal, Suwondo sebelumnya menjabat sebagai Kakorbinmas Baharkam Polri. Dirinya dilantik pada 2020 lalu. Dua tahun berselang Suwondo resmi menjabat sebagai Kapolda DIY.
Untuk diketahui, pergantian jabatan di institusi polri sendiri dilakukan menyusul dengan tertangkapnya Irjen Pol Teddy Minahasa yang sebelumnya ditunjuk sebagai Kapolda Jawa Timur terlibat dengan jaringan narkoba. Saat itu, seluruh Kapolda di seluruh daerah dipanggil oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk pengarahan di tubuh polri sendiri.
Berita Terkait
-
Kapolri Bantah Isu Jurnalis Asing Wajib Punya Surat Keterangan untuk Meliput di Indonesia
-
Pemerintah Lakukan Pengamanan Kegiatan Salat Idul Fitri dan Lokasi Rawan Bencana
-
20 Persen Warga Tak Mudik, Kapolri Prediksi Bakal Ada Lonjakan Volume Kendaraan saat Hari H Lebaran
-
Kapolri Perintahkan Seluruh Polisi yang Pantau Arus Mudik Bersiaga hingga Subuh, Kenapa?
-
Prediksi Puncak Arus Mudik Malam Ini, Kapolri Sebut 54,2 Persen Pemudik Telah Tinggalkan Jakarta
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
-
Klasemen Terbaru: Timnas Indonesia U-17 Selangkah Lagi Lolos Piala Dunia U-17
Terkini
-
Kurangi Kendaraan Pribadi Saat Arus Balik, Menhub Lepas 22 Bus Pemudik di Giwangan
-
Puncak Arus Balik H+3 dan H+4, 350 Ribu Kendaraan Tinggalkan DIY
-
Gunung Merapi Masih Luncuran Ratusan Lava, Simak Aktivitas Terkini Sepekan Terakhir
-
Tren Kunjungan Meningkat, Jip Wisata Lereng Merapi Masih Jadi Alternatif Liburan saat Lebaran 2025
-
Harga Kebutuhan Pokok di Kota Yogyakarta Seusai Lebaran Terpantau Stabil