SuaraJogja.id - Pernikahan adalah prosesi yang sakral dan mengharukan. Biasanya seorang perempuan, dinikahkan oleh ayahnya, tetapi dalam beberapa situasi seorang perempuan dapat dinikahkan oleh pihak selain ayahnya.
Pada umumnya proses akad nikah dilakukan oleh ayah dari pihak mempelai perempuan. Namun, karena sang ayah meninggal dunia atau hal lain, akad nikah digantikan oleh saudara dari pihak perempuan, seperti adik laki-lakinya.
Fenomena tersebut sempat terjadi dan viral, karena diunggah oleh akun Instagram @taarufan_id, akun ini memperlihatkan situasi pernikahan yang tidak biasa. Sebab di samping penghulu nikah, adalah anak laki-laki yang berstatus sebagai siswa SMP.
Meski baru SMP, anak laki-laki ini tidak malu untuk menikahkan kakak perempuannya. Tampak dalam video kalau anak SMP itu mampu berbicara dengan lantang dan menggenggam calon pengantin pria dalam proses akad nikah.
Baca Juga: Rayakan Anniversary Pernikahan, Nagita Slavina Tampil Anggun dengan Dress Tulle Harga 'Merakyat'
Usut punya usut, hal ini terjadi karena ayah mereka sudah meninggal dunia sehingga harus diwakilkan oleh anak laki-laki di keluarga tersebut. Untungnya acara akad nikah pun berjalan lancar, dan berakhir bahagia dan penuh haru.
“Baru lihat anak SMP jadi wali nikah kakaknya. Pasti mentalnya kuat banget karena harus ditinggal ayah dan harus berani menikahkan kakaknya. Semua orang nangis haru melihat momen ini. Tapi alhamdulillah semua berjalan lancar. Kamu hebat banget dek, ayah kamu pasti bangga,” tulis pengunggah video.
Video anak SMP yang menikahkan kakaknya ini viral, dan memperoleh banyak komentar dari warganet di Instagram.
“Yang jadi wali nikah aku 5 tahun lalu juga adekku, masih 3 smp waktu itu,” ujar warganet.
“Ya Allah. Jadi ngebayangkan Baby Z suatu hari nanti bakalan begini. Menjadi wali nikah untuk kakak-kakaknya,” imbuh warganet.
Baca Juga: Begini Hukum Suami Menolak Diajak Hubungan Badan dengan Isteri Menurut Buya Yahya
“Saat ini mungkin kamu yang menyatukan kakakmu hari esok km yang akan mendapat dukungan dari kakakmu untuk menikahi seseorang,” tutur warganet.
“Nangis banget,” ungkap warganet.
Hingga kini komentar masih terus berdatangan, dan video telah memperoleh 41 ribu lebih like dari warganet di Instagram.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Picu Kebingungan Warganet, Siapa yang Berhak Menentukan Mahar dalam Islam?
-
Mengenal Nganten Keris: Upacara Pernikahan Agus Difabel yang Diwakili Keris
-
7 Potret Pengajian 4 Bulanan Sarah Gibson, Akhirnya Umumkan Kehamilan
-
Biodata dan Agama Erwin Phang, Resmi Persunting Jessica Jane Hari Ini
-
Menaksir Penghasilan YouTube Jessica Jane yang Baru Menikah, per Bulan Fantastis?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan