SuaraJogja.id - Salah satu suporter sepakbola melalui akun Twitternya @CampusBoys1976 ikut menekan klub kesayanganya PSS Sleman agar segera mengambil sikap. Tekanan ini merespon PSSI yang justru membagikan foto-foto tim PSSI bermain sepakbola bersama Presiden FIFA di tengah duka Tragedi Kanjuruhan Stadion Malang, Jawa Timur.
"Sekarang pilih salah satu @PSSleman, 1. Ikut dengan orang-orang biadab yang riang gembira bermain sepak bola di tengah duka, 2. Bergabung di barisan untuk melawan. Kami tidak bertanya, Kami mengultimatum!" tulisnya, dikutip Kamis (20/10/2022).
Sebelumnya, melalui media sosialnya @PSSI, diunggah 4 foto saat tim PSSI bermain sepakbola bersama Presiden FIFA Gianni Infantino.
"Potret Presiden FIFA Gianni Infantino beserta jajaran saat bermain sepak bola bersama Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan di Stadion Madya," tulis akun tersebut.
Namun, akun resmi Twitter PSS Sleman @PSSleman belum memberikan jawaban untuk salah satu elemen suporternya tersebut.
"Jawab @PSSleman," desak @CampusBoys1976 lagi untuk mendapatkan pernyataan.
Tak hanya suporter, sejumlah warganet juga melayangkan kekecewaannya dengan aktivitas yang dilakukan PSSI.
"Sejak tragedi ini dan seketika mereka nunjukin sifat asli, gue ngerasa cepat atau lambat suporter yang harus gerak sendiri walaupun pemerintah udah usaha tapi mereka pasti abai dan ujung-ujungnya kita yang terpancing. Sudah saatnya #RevoluPSSI," tulis warganet bernama Syiva.
"Tuhan bersama kalian para pencari keadilan respect buat Sleman fans," tulis Musofa Ibrahim.
Baca Juga: Hari Ini Ketum PSSI Iwan Bule Dijadwalkan Diperiksa Polda Jatim Kasus Tragedi Kanjuruhan
Warganet Zufar Musaid mencontohkan Persis Solo yang sudah mengambil sikap."@persisofficial sudah mengambil sikap," tulisnya.
Berita Terkait
-
Kritik Pedas Media Asing Soal Liga 1 Kalah Level dengan Kamboja Premier League
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
Erick Thohir Kenalkan Direktur Teknik PSSI Dalam Waktu Dekat, Siapa?
-
PSSI Akui Terima Surat AFF, Asnawi Mangkualam Mau Diboyong ke Malaysia
-
Fakta Jayden Manuhutu, Sudah Pernah ke Indonesia, Bisa Dinaturalisasi PSSI
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan