SuaraJogja.id - Membuat foto prewedding, membutuhkan pengorbanan demi mendapatkan angle foto terbaik bagi pengantin. Namun, pastikan untuk tetap mengutamakan keselamatan agar tidak berakhir seperti yang dialami oleh fotografer prewedding ini.
Pada umumnya foto prewedding, didasari oleh imajinasi calon pengantin sehingga proses pengambilan foto kerap kali dilakukan di tempat-tempat yang cukup berbahaya. Contohnya di danau, yang mengharuskan fotografer menyusuri danau demi memperoleh angle terbaik.
Akan tetapi, harus ada koordinasi yang bagus diantara anggota tim fotografer, supaya tidak mengalami kejadian seperti ini. Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @caraku.photo memperlihatkan tim fotografer prewedding yang kurang koordinasi.
Dalam video tersebut ceritanya ada 2 fotografer yang sedang memotret calon pengantin, dimana pasangan calon pengantin sedang berfoto di tepi danau. Lalu untuk memperoleh angle foto yang menarik, fotografer pertama ada yang berada di tepi danau di hadapan calon pengantin.
Sedangkan fotografer kedua berada di atas perahu untuk mendapatkan angle yang lain. Sayangnya teman fotografer yang berada di atas perahu itu tidak berkoordinasi dengan baik. Temannya itu hanya mendorong perahu yang membawa fotografer ke tengah-tengah danau, tetapi tidak memberikan dayung kepada fotografer tersebut.
Lebih parahnya lagi, temannya ini baru menyadari kesalahannya ketika temannya yang fotografer sudah ada di tengah-tengah danau. Hal ini yang membuat temannya menjadi kesulitan untuk kembali ke tepi danau, karena tidak ada dayung.
“Bagaimana cara baliknya?” tulis keterangan di video.
Video ini pun viral di Instagram. Warganet yang melihat video tersebut langsung menyerbu kolom komentar, dan memberikan tanggapannya.
“Kabarnya sampai sekarang beliau masih mendayung pakai tangan,” ucap warganet.
Baca Juga: Awal Mula Murid SMK Nikahi Gurunya Sendiri yang Selisih 20 Tahun, Kini Dilihat 15 Juta Kali
“Hahaha baru sadar gue setelah beberapa detik,” ungkap warganet.
“Bagaimana kak sudah balik belum?” tanya warganet.
“Gak bisa diem, untung bukan di lautan,” ujar warganet.
“Tandai orang ini melakukan hal yang tidak mengenakan,” balas warganet.
Hingga kini komentar masih terus berdatangan, dan video telah memperoleh 8 ribu lebih like dari warganet di Instagram.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Yogyakarta Darurat Parkir Liar: Wisatawan Jadi Korban, Pemda DIY Diminta Bertindak Tegas!
-
Pemulihan Aceh Pascabencana Dipercepat, BRI Terlibat Aktif Bangun Rumah Huntara
-
Optimisme BRI Hadapi 2026: Transformasi dan Strategi Jangka Panjang Kian Matang
-
Tanpa Kembang Api, Ribuan Orang Rayakan Tahun Baru dengan Doa Bersama di Candi Prambanan
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja