SuaraJogja.id - Sushi merupakan salah satu makanan Jepang yang cukup populer di Indonesia. Tak heran, restoran Jepang yang menyajikan sushi cukup banyak, mulai dari kaki lima, kedai kecil, hingga restoran besar.
Menemukan restoran sushi sederhana dengan cita rasa bintang 5 tentu saja merupakan salah satu hal yang menyenangkan. Nah, sebuah warung kaki lima di Jalan Kaliurang Kilometer 6 menyajikan aneka sushi dan makanan Jepang lainnyaa dengan harga bersahabat namun kualitas yang tak perlu diragukan.
Hal ini seperti yang dibagikan melalui akun Twitter Aariefboediman. Dalam unggahan itu, disebutkan pemilik restoran kaki lima tersebut merupakan mantan chef Sushi Tei Jakarta yang sudah bekerja selama 6 tahun.
Restoran kaki lima tersebut bernama Bungah dan berada tepat di seberang Superindo Jalan Kaliurang. Setiap harinya, Bungah buka mulai pukul 12.00 WIB hingga 23.00 WIB.
Baca Juga: Tes Kepribadian Karakter Sesungguhnya: Apa Sushi Roll Favorit Anda di Sini?
Chef itu memutuskan membuka usaha kuliner sendiri karena dampak pandemi dan modal seadanya. Di restoran tersebut, pelanggan juga bisa melihat live cooking pembuatan sushi.
"Kemarin tanya-tanya, beliau mau tetap bikin produk kualits Sushi Tei tapi bisa dijangkau banyak orang," tulis pria yang akrab disapa Arif itu dalam unggahannya.
Bungah tak hanya menjual sushi, tetapi juga udon, ramen, sup kepala salmon hingga ricebowl. Menu makanan yang dijual pun sangat terjangkau.
Untuk sushi, pelanggan bisa menikmatinya dengan harga mulai dari Rp10 ribu saja dan termahal Rp30 ribu. Sedangkan untuk ricebowl, ramen dan udon harganya mulai dari Rp22 ribu hingga Rp32 ribu.
Berita Terkait
-
4 Restoran Sushi yang Patut Kamu Coba Bersama Teman dan Keluarga
-
Labubu sampai Jastip 1 Ton Milk Bun, 5 Tren FOMO Sepanjang 2024 yang Bikin Geleng-geleng Kepala
-
Jadi Santapan Erina Gudono Pasca Melahirkan, Ini Perbedaan Omakase dan Sushi
-
Anies Nyindir Pengin Sushi Tapi Bukan Omakase, Anak Abah: Makanya Punya Mertua Presiden Dong
-
Bolehkah Makan Ikan Mentah usai Melahirkan Seperti Erina Gudono?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta